Kapan BLT Guru Honorer Cair? Cari Tahu di Sini Jawabannya

- 12 November 2020, 09:07 WIB
Ilustrasi BLT Guru Honores
Ilustrasi BLT Guru Honores /Unsplash/MufidMajnun

MALANG TERKINI - Kabar baik bagi tenaga kerja honorer pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) non PNS, subsidi gaji tak lama lagi akan segera cair.

Pencairan subsidi gaji bagi guru honorer akan diproses setelah subsidi gaji karyawan selesai.

Bantuan tersebut kabarnya akan diberikan kepada 1,9 juta PTK.

Baca Juga: Cari Tahu Cara Daftar dan Syarat Ikut BLT Guru Honorer Rp 2,4 Juta di Info.gtk. kemdikbud.go.id

Bantuan ini juga akan disalurkan kepada guru honorer yang belum mendapatkan subsidi gaji dari pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan.

Sesditjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbud, Nunuk Suryani mengatakan bahwa pada bulan November subsidi gaji guru honorer akan dicairkan.

Nunuk Suryani menjelaskan kalau Kemendikbud dan BPJS Ketenagakerjaan baru saja menyelesaikan pendataan.

Pendataan tersebut dilakukan guna untuk mengetahui para PTK yang tidak masuk dalam program subsidi gaji dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Selain itu bantuan subsidi gaji juga akan disalurkan untuk tenaga honorer yang berada dibawah Kementerian Keagamaan.

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Twitter Portal Sulut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x