Kapan BLT Guru Honorer Cair? Cari Tahu di Sini Jawabannya

- 12 November 2020, 09:07 WIB
Ilustrasi BLT Guru Honores
Ilustrasi BLT Guru Honores /Unsplash/MufidMajnun

Baca Juga: Tahapan dan Jadwal Pencairan BLT Subsidi Gaji Guru Honorer

Menurut informasi di sosial media Twitter @Kemenag_RI, ada 745.415 tenaga pendidik yang berada dibawah Kemenag dan diajukan ke Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk mendapatkan bantuan subsidi upah.

Sekitar 700 ribu tenaga pendidik tersebut adalah pengajar non-PNS yang telah tervalidasi oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kemenag, M. Zain mengatakan bahwa proses validasi untuk tenaga kependidikan dan dosen yang bukan PNS binaan Kementerian Agama sudah selesai.

"Alhamdulillah proses validasi oleh BPJS sudah selesai. Ada 745.415 guru, tenaga kependidikan, dan dosen bukan PNS binaan Kementerian Agama yang tervalidasi. Saat ini, hasil validasi BPJS sedang diajukan ke Kementerian Keuangan untuk mendapatkan bantuan subsidi gaji," kata Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan ( GTK) Madrasah Kemenag, M. Zain

Baca Juga: Syarat Wajib Agar BLT Guru Honorer Cair

Menteri Agama Fachrul Razi berkata bahwa surat pengusulan bantuan subsidi gaji telah disampaikan kepada Menteri Koordinator Bidang Perekonomian pada 19 Oktober 2020.

Dalam pendataan tenaga pendidik, mulanya ada 864.840 orang yang diajukan.

Namun setelah dilakukan verifikasi BPJS Ketenagakerjaan jumlahnya berkurang menjadi 745.415 orang. ***

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Twitter Portal Sulut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x