Hasil Undian Perempat Final Piala Sudirman 2021, Tim Bulutangkis Indonesia akan Hadapi Malaysia

- 1 Oktober 2021, 07:00 WIB
Duel Panas Akan Tersaji Setelah Hasil Undian Perempat Final Piala Sudirman 2021 Mempertemukan Tim Bulutangkis Indonesia Melawan Malaysia.
Duel Panas Akan Tersaji Setelah Hasil Undian Perempat Final Piala Sudirman 2021 Mempertemukan Tim Bulutangkis Indonesia Melawan Malaysia. /SIGID KURNIAWAN/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI – Berikut hasil lengkap undian perempat final Piala Sudirman 2021, drawing dilaksanakan pada Jumat 1 Oktober 2021 dini hari.

Dalam hasil undian tersebut, kontingen Bulutangkis Indonesia akan bertemu Malaysia. Dengan ini, peluang The Minions DKK untuk melaju ke semifinal lebih terbuka luas.

Mengingat secara peringkat BWF, rata-rata pebulutangkis tanah air yang kini berlaga di Piala Sudirman 2021 lebih baik daripada atlet tepok bulu tetangga.

Baca Juga: 20 Atlet Badminton yang Mengikuti Piala Sudirman 2021 pada 26 September sampai 3 Oktober di Finlandia

Momen ini juga bisa dijadikan ajang balas dendam pasangan Marcus/Kevin maupun Ahsan/Hendra terhadap Aroon/Soh pasca kekalahan di Olimpiade Tokyo 2020 lalu.

Selain tim merah putih dan Malaysia, enam Negara lain yang lolos ke perempat final Piala Sudirman 2021 juga telah menemukan lawannya masing-masing.

Kontingen Bulutangkis China akan saling sikut dengan satu-satunya Negara eropa yang melenggang ke babak perempat final yakni Denmark.

Baca Juga: Daftar Atlet Badminton yang mengikuti Piala Sudirman 2021, Ada Anthony Ginting dan Greysia Polii

Turun dengan gelar juara bertahan, China difavoritkan kembali menjadi kandidat pemenang dalam gelaran Piala Sudirman 2021.

Favorit juara lainnya yakni Jepang akan menghadapi China Taipei. Namun langkah Negeri Sakura tidak akan terlalu mudah.

mengingat banyaknya pemain Taipei pada 2021 ini sedang naik daun, ada Tai Tzu Ying dan Lee Yang/ Wang Chi Lin.

Baca Juga: Wajib Tahu! 4 Zodiak Ini Harus Ubah Sikap dan Kendalikan Isi Dompet di Bulan Oktober 2021

Sementara itu, Korea Selatan akan menghadapi Thailand. Jika lolos ke babak semifinal, salah satu dari kontingen Negara tersebut akan bertemu China atau Denmark.

Tim Bulutangkis Indonesia dijadwalkan menjalani pertandingan perempat final melawan Malaysia hari ini sekitar pukul 20.00 WIB dan akan disiarkan secara langsung oleh TVRI.

Pada ajang Piala Sudirman, sudah lama Indonesia puasa gelar. Terakhir tim merah putih hanya berhasil menjadi runner-up di bawah China pada 2007.

Baca Juga: Perkembangan Teknologi Makin Pesat, BRI Perkuat Kominten dalam Perlindungan Data Nasabah

Mampukah kiranya Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan mengakhiri paceklik gelar tersebut dan membawa pulang Piala Sudirman 2021 ke Indonesia?

Tentunya kita berharap yang terbaik untuk kontingen Garuda, semoga semua pemain berada dalam performa terbaik sehingga mampu memetik hasil maksimal dalam setiap laga yang dimainkan.

Baca Juga: Sambut Hari Batik Nasional 2 Oktober 2021, dengan Twibbon atau Bingkai Foto Gratis dan Unlimited Download

Hasil Undian Piala Sudirman 2021

China vs Denmark

Korea Selatan vs Thailand

Malaysia vs Indonesia

Chinese Taipei vs Japan

Itulah hasil undian Piala Sudirman 2021 yang berhasil Malang Terkini rangkum, semoga Indonesia meraih hasil maksimal.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah