Tim Piala Uber 2020 Grup A: Indonesia Menelan Pil Pahit Saat Melawan Jepang, skor 5-0

- 13 Oktober 2021, 06:15 WIB
Tim Uber Indonesia kalah melawan Jepang
Tim Uber Indonesia kalah melawan Jepang /pixabay/Tabble/
 
MALANG TERKINI –Akhirnya tim Piala Uber Indonesia harus mengakui keunggulan tim Jepang di laga grup A ini. 
 
Tim Piala Uber di grup A, seperti dikutip Malang Terkini dari laman BWF.badminton, 12 Oktober 2021 antara Indonesia melawan Jepang pada 12 Oktober 2021 mulai pukul 19.00 WIB.
 
Dalam laga ini yang pertama melakukan pertandingan adalah partai kedua yaitu ganda wanita pertama.  
 
 
Disini Tim Uber Indonesia Siti Fadila Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto melawan tim Jepang Mayu Matsumoto dan Nami Matsuyama. 
 
Dari pertandingan ini tim uber Indonesia,  Siti Fadila Silva Ramadhanti dan Ribka Sugiarto kalah 0-2 dengan skor 14-21 dan 19-21 melawan tim Jepang, Mayu Matsumoto dan Nami Matsuyama.  
 
Tim Piala Uber Indonesia ganda putri pertama ini harus menelan pil pahit setelah perlawanannya dipatahkan oleh tim Jepang dengan waktu 31 menit. 
 
 
Laga berikutnya adalah  partai pertama yaitu pertandingan tunggal putri pertama  bertemunya Tim Uber Indonesia, Gregoria Mariska melawan Akane Matsumoto. Dari pertandingan ini Indonesia kalah dua set langsung dengan skor 7-21 dan 16-21.
 
 
Perjuangan Gregoria Mariska yang gigih melawan Akane Matsumoto harus menyerah di menit ke-31.
 
Dari dua laga ini tim uber Indonesia sementara kalah 0-2 dari Jepang. Selanjutnya laga dilanjutkan pada partai ketiga.
 
Partai ke-3 pertandingan tunggal putri kedua antara tim uber Indonesia Putri Kusuma Wardani berhadapan dengan Sayaka Takahashi. 
 
Dalam pertandingan ini Putri Kusuma Wardani kalah 0-2 dari Sayaka Takahashi dengan skor 14-21 dan 19-21 dalam waktu 37 menit. 
 
 
Partai ke-4 pertandingan ganda wanita kedua antara Nita Violina Marwah dan Putri Syaikah melawan Yuki Fukushima dan Arisa Higashino. 
 
Di menit ke-10 set pertama, Nita Violina Marwah dan Putri Syaikah tertinggal dengan skor 6-18 atas Yuki Fukushima dan Arisa Higashino. 
 
Nita Violina Marwah dan Putri Syaikah berusaha mengejar ketinggalan, namun di set pertama ini mereka mengalami kekalahan 21 - 9.
 
 
Pada game kedua, di menit ke-21 Nita Violina Marwah dan Putri Syaikah ditinggal oleh pasangan Yuki Fukushima dan Arisa Higashino dengan skor 3-6.
 
Pada menit ke-24 pertandingan semakin sengit dengan skor 4-8, menit ke-35 kedudukan skor 7-11. 
 
 
Di menit ke-40 tim ganda putri dua ini berhasil mengurangi selisih angka dengan lawan yaitu 10-16.
 
Akhirnya di game kedua ini pun tim Piala Uber Indonesia mengalami kekalahan dengan skor 10-21 dalam 44 menit pertandingan. 
 
Partai ke-5  adalah tunggal putri kedua dari tim uber Indonesia diwakili oleh Ester Nurumi Tri Wadoyo berhadapan dengan Aya Ohori.
 
Pada menit ke 5 di set pertama, Ester Nurumi Tri Wardoyo tertinggal dengan skor 4-9.  Menit ke-8 Ester mendapat kesempatan menambah angka, skor menjadi 9-11. 
 
Pertandingan  Ester Nurumi Tri Wardoyo melawan Aya Ohori berlangsung sengit, saling mengejar angka. Akhirnya set pertama dimenangkan oleh  Aya Ohori dengan skor 14-21.
 
Game kedua juga berjalan tak kalah serunya, dengan hasil pertandingan skor 7-21 dimenangkan oleh Aya Ohori.
 
Ini berarti Tim Piala Uber Indonesia ditaklukkan oleh tim Jepang dengan skor 0-5.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: BWF Thomas Uber Cups


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x