Hasil Sementara Leg Kedua Indonesia Vs Australia, Masih Ada Harapan

- 29 Oktober 2021, 19:52 WIB
Timnas Indonesia menghadapi Australia dalam leg kedua kualifikasi grup G AFC U23.
Timnas Indonesia menghadapi Australia dalam leg kedua kualifikasi grup G AFC U23. /jarmoluk/pixabay/

MALANG TERKINI- Timnas Indonesia kembali bertemu Australia dalam leg kedua kualifikasi  piala AFC U23 grup G.

Seperti diketahui Indonesia pada leg pertama harus mengakui keunggulan Australia dengan skor 2-3.

Jika ingin lolos ke putaran final, Indonesia harus dapat memenangkan laga dengan selisih dua gol, karena pada leg kedua ini tidak ada aturan gol tandang.

Baca Juga: Bukti BIGHIT Music Selalu Menuruti Permintaan BTS

Kick Off dimulai pada pukul 19:00, di babak pertama Coach Shin Tae Yong menurunkan susunan pemain sebagai berikut.

Ernando Ari, Rizky Ridho, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Taufik Hidayat, Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Hanis Saghara, Gunansar mandowen.

Di menit awal Garuda Muda langsung mengambil inisiatif menyerang dan tampil agresif serta pressing ketat setiap hilangnya bola.

Ditengah usaha timnas Indonesia, Australia justru memperoleh gol lebih dahulu pada menit ke 10, memanfaatkan bola liar di depan mulut gawang, Patrick Wood berhasil membobol gawang Ernando Ari, skor sementara 1-0.

Indonesia beranjak bangkit, Witan Sulaeman memperoleh peluang diluar kotak penalti, namun tendangannya masih off target.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x