Hasil Piala AFF 2020, Bantai Laos 5-1, Indonesia Geser Malaysia dari Puncak Klasemen

- 12 Desember 2021, 19:11 WIB
Hasil laga kedua timnas Indonesia piala AFF 2020
Hasil laga kedua timnas Indonesia piala AFF 2020 /HUMAS PSSI-ANTARA FOTO

MALANG TERKINI - Hasil lanjutan Piala AFF pertandingan kedua, Indonesia kembali raih hasil positif.

Evan Dimas dan kawan-kawan mampu menang dengan skor telak 5-1 saat menjamu Laos, Minggu 12 Desember 2021

Hasil positif ini membuat peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke babak semifinal semakin terbuka.

Baca Juga: Muncul Hoaks Dirinya Tutupi Kasus Pemerkosaan, Atalia Ridwan Kamil Buktikan Sejak Juni Sudah Bertindak

Dari dua laga, Indonesia mampu meraih hasil apik dengan dua kemenangan. 4-2 melawan Kamboja, dan 5-1 saat melawan Laos.

Hasil ini juga membuat Indonesia naik ke puncak klasemen menggeser Malaysia dengan unggul selisih gol.

Malaysia sendiri terancam mundur dari ajang Piala AFF setelah 4 pemainnya terkonfirmasi positif Covid-19.

Bermain di Bishan Stadium, Indonesia tampil dengan jersey putih dengan kombinasi hijau. Turun dengan skuad terbaik, Indonesia mampu menguasai jalannya pertandingan sepanjang laga.

Baca Juga: Daftar Tim yang Lolos Menuju Babak 16 Besar Liga Champions, Siapa Lawan Siapa?

Gol pertama Indonesia dicetak oleh Asnawi Mangkualam dari titik putih pada menit ke-23. Pada menit ke-34 Giliran Irfan Jaya yang mencetak gol dan menambah keunggulan menjadi 2-0.

Timnas Laos mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-41 lewat kaki K Souvanny. Skor 2-1 menutup babak pertama.

Pada babak kedua, Shin Tae Yong merombak beberapa pemain. Hasilnya Indonesia mampu mencetak 3 gol tambahan.

Baca Juga: 'Tidak Ada' Hukum Mubah, Karena Tidurpun Bisa Berpahala

Masing-masing dari kaki Witan Sulaeman menit ke-56, Ezra Walian menit ke-77, dan gol Kapten Evan Dimas pada menit ke-84 menutup pesta kemenangan Timnas Indonesia.

Pertandingan ini juga menjadi debut manis Pemain naturalisasi Indonesia Elkan Bagot. Elkan masuk pada babak kedua menggantikan Rizky Ridho.

Statistik menunjukkan Indonesia mendominasi penuh sepanjang pertandingan. Indonesia mampu melepaskan 26 tembakan, yang 9 diantara mengarah ke gawang.

Indonesia juga unggul dalam penguasaan bola dengan 75 persen, berbanding 25 persen untuk kesebelasan Laos.

Pertandingan selanjutnya, Indonesia akan menjamu lawan berat, Vietnam pada Rabu 15 Desember 2021.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah