4 Faktor Ansan Greeners Perpanjang Kontrak Asnawi Mangkualam

- 7 Januari 2022, 14:17 WIB
4 Faktor dan penyebab Ansan Greeners perpanjang kontrak dengan Asnawi, diantaranya pemain serba bisa, dan performa menjanjikan
4 Faktor dan penyebab Ansan Greeners perpanjang kontrak dengan Asnawi, diantaranya pemain serba bisa, dan performa menjanjikan /Instagram @asnawi_bhr

 

MALANG TERKINI - 4 faktor penting yang menjadi alasan Ansan Greeners resmi perpanjang kontrak Asnawi Mangkualam.

Kabar mengenai perpanjangan kontrak Asnawi Mangkualam dengan klub Ansan Greeners cukup menyita perhatian publik.

Dihimpun oleh Malang Terkini, ada 4 faktor yang akhirnya membuahkan kesepakatan terkait perpanjangan kontrak Antara Asnawi Mangkualam dengan Ansan Greeners.

Baca Juga: Deal! Asnawi Mangkualam Resmi Teken Kontrak Baru Bersama Ansan Greeners Hingga Tahun 2023

Nantinya, 4 faktor penting tersebut akan kita ulas dalam pembahasan artikel ini.

Sebelumnya melalui unggahan akun Instagram resmi klub @ansan_greeners_fc, mereka mengumumkan perpanjangan kontrak baru terhadap Asnawi Mangkualam Bahar.

Dalam klausul kontraknya, Asnawi Mangkualam akan direkrut untuk dua musim hingga tahun 2023, dengan opsi perpanjangan kontrak.

Management klub Ansan Greeners mengaku puas dengan kesepakatan ini. Hal itu disampaikan dalam caption unggahan Instagramnya.

Pada keterangan caption unggahannya, di sana juga disebutkan beberapa faktor yang meyakinkan Ansan Greeners untuk kembali menjalin kerjasama dengan Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: Awas! Ketahui Ciri-ciri Orang yang Pelihara Tuyul, Ternyata Salah Satunya Rajin Bekerja

Berikut ini adalah 4 faktor penting yang menjadi alasan Ansan Greeners untuk terus memperpanjang kontrak bersama Asnawi.

Performa menjanjikan

Pada musim pertamanya bersama Ansan Greeners, Asnawi tak butuh waktu lama untuk mendapatkan menit demi menit bermain dalam skuad utama Ansan Greeners.

Pelatih Ansan Greeners juga memuji penampilan apik Asnawi tiap kali dipercaya untuk turun. Hal ini menjadi awal yang bagus bagi Asnawi untuk mengambil satu tempat utama di musim berikutnya.

Pemain serba bisa

Asnawi Mangkualam berposisi sebagai bek kanan. Namun ternyata selain hanya baik dalam bertahan, Asnawi juga sangat rajin membantu build up serangan.

Asnawi juga tipe pemain yang memiliki gaya ngotot dan pantang menyerah saat bermain. Asnawi juga mampu menahan bola dengan baik, serta skill dribble yang cukup baik untuk seorang pemain bertahan.

Baca Juga: Terduga Pelaku Kasus Pemerkosaan Diberhentikan dengan Tidak Hormat dari UMY

Dampak positif di luar lapangan

Sejak kedatangan Asnawi, manajemen klub Ansan Greeners mengaku mengalami kenaikan followers media sosial yang luar biasa.

Hal ini juga berdampak baik dalam urusan hak siar klub yang juga mengalami peningkatan.

Proyek jangka panjang

Saat ini, Asnawi Mangkualam baru berusia 22 tahun. Usia yang sangat muda untuk terus berkembang bagi seorang pemain sepak bola.

Baca Juga: Siapakah Ragnar Oratmangoen? Pemain Klub Elit Belanda yang Akan Segera Dinaturalisasi Oleh PSSI

Hal ini juga menjadi alasan kenapa Ansan Greeners akhirnya bersedia untuk kembali memperpanjang kontrak Asnawi.

Itulah tadi 4 faktor utama yang membuat Ansan Greeners akhirnya yakin untuk memperpanjang kontrak Asnawi Mangkualam.***

 

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: Instagram @ansan_greeners_fc


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah