Prediksi Liga Champions: Viktoria Plzen Vs Barcelona, Antara Gengsi atau Percuma

- 1 November 2022, 16:55 WIB
Prediksi Liga Champions: Viktoria Plzen Vs Barcelona
Prediksi Liga Champions: Viktoria Plzen Vs Barcelona /PIXABAY/Holakram

Baca Juga: Bolehkah Meniatkan Sedekah untuk Tujuan Tertentu? Begini Penjelasan Abi Quraish Shihab

Selain itu, beberapa kesalahan tim juga berperan pada kondisi Barcelona ini di Liga Champions, termasuk juga keputusan-keputusan wasit yang merugikan, begitu menurut Xavi dikutip Malang Terkini dari Livescore.

Berbagai peluang seharusnya dapat dimaksimalkan oleh pasukan Blaugrana, mereka hanya mampu menang sekali saat mengalahkan Viktoria Plzen di awal babak penyisihan Grup C.

Kemudian setelahnya, hasil-hasil buruk yang didapatkan, selalu takluk dari Munich, kalah dan imbang melawan Inter Milan menjadi penyebab utama gagalnya Barcelona.

Pada pertandingan yang akan dilaksanakan pada Rabu, 2 November 2022 pukul 03.00 dini hari WIB itu, Xavi tetap bersikap profesional.

Baca Juga: Grup D Liga Champions: Marseille Vs Tottenham Hotspurs, Sporting CP Vs Eintracht Frankfurt, Siapa yang lolos?

Bukan karena gengsi atau dianggap pertandingan yang percuma saja, namun lebih kepada membawa aura dan trend positif ke dalam tim.

Meskipun, beberapa pemain inti sudah pasti akan diistirahatkan oleh Xavi Hernandez, seperti Robert Lewandowski yang memang sedang ada masalah punggung.

Di sisi lain, Viktoria Plzen menganggap pertandingan ini tetap menjadi pertandingan penting, menghadapi tim besar sekelas Barcelona dapat mendongkrak kualitas tim.

Liga domestik di masing-masing kompetisi yang diikuti kedua tim tinggal menyisakan 2 pertandingan menjelang digelarnya Piala Dunia.

Halaman:

Editor: Iksan

Sumber: Live Score


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah