Apa yang Dimaksud dengan Litosfer? Kenali Pengertian, Fungsi, dan Material Pembentuknya

- 14 Februari 2023, 14:16 WIB
Ilustrasi: Apa yang dimaksud dengan lapisan litosfer?
Ilustrasi: Apa yang dimaksud dengan lapisan litosfer? /Pexels/@pixabay

MALANG TERKINI - Litosfer merupakan salah satu lapisan dari kerak bumi. Bumi sendiri memiliki beberapa lapisan, yakni: kerak bumi, mantel bumi, dan inti bumi.

Kerak bumi merupakan lapisan terluar yang terbagi menjadi dua kategori, yaitu kerak samudra dan kerak benua.

Mantel bumi merupakan lapisan yang menyelubungi inti bumi dan menjadi bagian bumi terbesar.

Inti bumi terbagi menjadi dua, yaitu inti bagian dalam (inner core) dan inti bagian luar (outer core).

Baca Juga: Apa yang Disunnahkan Saat Terjadi Gempa Bumi?

Apa yang dimaksud dengan litosfer?

Litosfer berada pada lapisan kerak bumi. Litosfer berada di bagian paling atas atau paling luar.

Secara etimologis, litosfer berasal dari Bahasa Yunani lithos dan sphere (sphaira). Lithos berarti batu sedangkan sphere (sphaira) berarti bulatan.

Oleh sebab itu, litosfer disebut sebagai lapisan batuan atau kerak yang membentuk kulit bumi. Selain itu, litosfer disebut pula sebagai silikat.

Litosfer terdiri dari dua jenis, yaitu litosfer samudra dan litosfer benua.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x