4 Mangaka yang Wafat Sebelum Berhasil Menyelesaikan Manganya, Salah Satunya Pencipta Doraemon

11 Juli 2021, 16:10 WIB
Kentaro Miura Mangaka Yang Wafat Sebelum Berhasil Menyelesaikan Manga-nya /Instagram/miura_kentaro

MALANG TERKINI – Artikel ini akan membahas empat mangaka yang meninggal sebelum manga buatannya selesai.

Mangaka menurut KBBI memiliki makna pembuat manga. Manga sendiri adalah komik khas asal jepang.

Ada banyak mangaka yang terkenal karena manga-nya, bahkan sering kali diadaptasi menjadi anime.

Baca Juga: Link Baca Manga Tokyo Revengers Chapter 213: Takemichi akan Bergabung dengan Brahman

Namun ada beberapa mangaka yang tak menyelesaikan manga nya karena beberapa alasan.

Berikut 4 mangaka yang meninggal sebelum menyelesaikan karyanya.

1. Kentaro Miura

Kentaro Miura adalah mangaka asal jepang, dia terkenal dengan karya manganya “Berserk”, Manga Berserk sendiri sudah mendapatkan adaptasi anime .

Kentaro Miura meninggal pada 6 Mei, dalam usia 54 tahun, setelah menderita diseksi aorta akut, kondisi jantung yang serius.

Informasi tersebut diumumkan di halaman Twitter Berserk dan dibagikan oleh akun Twitter Dark Horse Comics.

"Dr. Kentaro Miura, penulis Berserk, meninggal pada 6 Mei 2021 karena diseksi aorta akut. Kami ingin menyampaikan rasa hormat dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada karya lukis Dr. Miura dan berdoa untuknya, jiwanya."

Baca Juga: Manhwa Solo Levelling Chapter 156: Link Baca Manga, Spoiler, dan Jadwal Rilis

Miura lahir pada tahun 1966, di Kota Chiba, Jepang. Pada tahun 1988, saat ia berada di Universitas Nihon, Tokyo.

Miura memulai debutnya Berserk Protoype. Berserk menceritakan penjelajahan alam semesta abad pertengahan yang gelap dan menceritakan kisah karakter sentral Guts.

seorang tentara bayaran yang bergabung dengan Griffith, pemimpin kelompok tentara bayaran yang disebut "Band of the Hawk."

Manga ini dianimasikan tiga kali, pertama kali dibawa ke TV pada tahun 1997 sebagai serial.

Miura juga dikenal karena mini-seri Gigantomachia dan ilustrasinya di manga King Of Wolves, yang dia kerjakan dengan penulis Buronson.

Baca Juga: Link Baca Manga dan Nonton Shuumatsu no Valkyrie Record of Ragnarok, Pertempuran Manusia vs Dewa

2. Daisuke Satou

Daisuke Satou merupakan mangaka sekaligus penulis novel asal jepang. Karyanya yang terkenal adalah manga High Scholl of the Dead.

Ia lahir pada 3 April 1964 dan meninggal pada 22 maret 2017 di usia 52 tahun. Dia meninggal karena penyakit jantung iskemik.

Satou juga menulis Highschool of the Dead, yang dimulai sejak 2013.

Dia juga menulis Koukoku no Shugosha antara Juni 2004 hingga September 2007, selain itu banyak manga lainnya yang ia garap.

Beberapa manga yang pernah ia tulis Elf to Sensha to Boku no Mainichi, Highschool of the Dead, Koukoku no Shugosha, Senjou no Kizuna.

Baca Juga: Link Baca Manga Record of Ragnarok atau Shuumatsu no Valkyrie Sub Indo, Plus Sinopsis Episode 1 Anime

3. Hiroshi Fujimoto

Hiroshi Fujimoto merupakan nama asli dari pemilik nama samaran Fujiko Fujio, yaitu mangaka asal jepang yang menggarap manga Doraemon.

Hiroshi adalah penulis paling produktif yang volume karyanya hampir sama dengan penulis komik terkenal Amerika (Stan) Lee, dan (Jack) Kirby.

Salah satu karya Hiroshi dan rekannya Abiko yaitu Ninja Hattori-kun, menjadi serial TV yang diperankan oleh aktor nyata.

Beberapa garapan Hiroshi di antaranya serial manga Paa Man, Kaibutsu-Kun, dan Doraemon 

Fujimoto mengambil nama pena Fujiko Fujio, ia meniggal pada tahun 1996 karena penyakit gagal hati.

Hiroshi Fujimoto terkenal akan karyanya Doraemon, bahkan menjadi salah satu anime populer hingga sekarang.

Baca Juga: Baca Manga Record of Ragnarok Chapter 47: Pertarungan Buddha VS Zerofuku Berlanjut

4. Osamu Tezuka

Tezuka Osamu lahir pada tanggal 3 November 1928, di Kota Toyonaka, Osaka. Ia merupakan seorang mangaka dan animator asal jepang.

Manga dan film animasi Tezuka Osamu memiliki dampak yang luar biasa pada pembentukan psikologi pemuda Jepang pascaperang.

Pengaruhnya pada film animasi sama dengan apa yang ia miliki di dunia manga.

ASTRO BOY, Jungle Emperor Leo , dan Bander Book merebut hati orang Jepang, mendorong film animasi menjadi sangat populer di masyarakat umum Jepang.

Karya Tezuka Osamu telah diekspor ke Amerika Serikat, Eropa, dan negara-negara Asia lainnya.

Ia juga menerima pengakuan internasional untuk karyanya dalam animasi eksperimental, Tezuka Osamu meninggal pada usia 60 pada tanggal 8 Februari 1989.

Itulah 4 mangaka dari sekian mangaka yang meninggal sebelum menyelesaikan manga-nya. Karya yang mereka perjuangkan selalu ditunggu oleh penggemarnya. ***

Editor: Yuni Astutik

Tags

Terkini

Terpopuler