Profil dan Biodata Chevra Yolandi, Suami Via Vallen yang Rupanya Sudah Lama Berkecimpung di Dunia Hiburan

11 Januari 2023, 18:55 WIB
Profil dan Biodata Chevra Yolandi, vokalis band Papinka yang juga suami dari penyanyi Via Vallen /Instagram/@chevra_yo88

MALANG TERKINI - Chevra Yolandi merupakan suami dari Via Vallen yang sama-sama berprofesi sebagai penyanyi. Profil dan biodata lengkap Chevra Yolandi, mulai dari tempat tanggal lahir hingga perjalanan kariernya di dunia hiburan, akan dibahas pada artikel ini.

Chevra Yolandi resmi menjadi suami dari penyanyi Via Vallen sejak dilangsungkannya pernikahan pada tanggal 15 Juli 2022 lalu.

Profil Chevra Yolandi

Chevra lahir pada 6 Mei 1988 di Bangka Belitung. Ia memiliki nama lengkap Chevra Yolandi dengan nama panggung Chevra Papinka.

Chevra merupakan anak pertama dari dua saudara, dan dikenal sebagai pribadi yang sangat menyayangi ibunya.

Baca Juga: Nikah dengan Chevra Yolandi Belum Seminggu, Begini Perlakuan Via Vallen Terhadap Sang Suami

Awal Karir Chevra Yolandi

Ia mengawali kariernya di dunia hiburan sejak tahun 2006. Di awal kariernya, Chevra membentuk beberapa band, seperti Zodiak Band dan juga D’Ice Band.

Kariernya mulai menanjak pada tahun 2010 saat ia membentuk band bernama Papinka. Nama Papinka sendiri merupakan akronim dari daerah asalnya yaitu Pangkal Pinang, Bangka.

Papinka terdiri dari empat anggota, yaitu Chevra di posisi vokalis, Rio yang memainkan gitar, Andre memegang bass, dan juga DJ sebagai pemain drum.

Setelah melihat potensi yang semakin meyakinkan, Chevra bersama dengan ketiga rekannya dalam grup band Papinka mencoba melebarkan karier bermusiknya hingga ke ibu kota.

Baca Juga: Pekerjaan Chevra Yolandi, Vokalis Band Papinka yang Menikah dengan Via Vallen

Berbekal ciri khas lagu Melayu dan suara Chevra yang memiliki cengkok Mandarin, grup band Papinka pun semakin bersinar saat merilis lagu berjudul Di Mana Hatimu pada tahun 2011.

Selain lagu Di Mana Hatimu, rupanya Papinka sudah mengeluarkan beberapa judul lagu lain yang tak kalah indah, seperti lagu Masih Mencintaimu yang dirilis pada tahun 2014 dan juga Aku Masih Cinta yang rilis di tahun 2016.

Pada tahun 2016, Chevra bersama rekannya di Papinka dipercaya untuk mewakili Indonesia di Ajang Viral Fest Asia yang kala itu diselenggarakan di Bali.

Kehidupan asmara Chevra Yolandi

Sebelum resmi menikah dengan Via Vallen, Chevra dikabarkan pernah menjalin hubungan dengan beberapa wanita, salah satunya adalah model dan bintang sinetron Cinta Ananda.

Baca Juga: Chevra Yolandi Suami Via Vallen, Profil dan Biodata Lengkap: Umur, Pekerjaan, Instagram, Kekayaan

Hubungan Chevra dan Via Vallen diawali saat mereka terlibat dalam sebuah proyek musik yang sama. Mereka dikabarkan terlibat dalam cinta lokasi (cinlok).

Baik Via Vallen maupun Papinka juga berada dalam satu label musik yang sama, yaitu Ascada Musik.

Pada tanggal 11 Mei 2022 lalu, mereka sempat merilis lagu berdua yang judulnya Denganku Saja. Umur Chevra sendiri tiga tahun lebih tua dari Via Vallen.

Dalam pernikahannya dengan Via Vallen, Chevra menyerahkan maskawin berupa uang 1507 Euro, emas yang beratnya mencapai 157 gram, dan juga seperangkat alat sholat.

Baca Juga: Profil dan Biodata Chevra Yolandi, Suami Via Vallen lengkap Penghasilan, Umur hingga Akun IG

Tidak berhenti disitu saja, prosesi akad nikah mereka pun disiarkan secara langsung di televisi. Kabarnya, mereka juga melangsungkan acara pernikahan selama lima hari berturut-turut.

Tak hanya dari profesinya sebagai penyanyi, rupanya pendapatan Chevra juga berasal dari YouTube.

Chevra dan Via Vallen kerap mengunggah video dalam channel YouTube @chevraYo. Bahkan channel tersebut sudah memiliki subscriber lebih dari 55 ribu.

Biodata Chevra Yolandi

Nama Lengkap: Chevra Yolandi

Baca Juga: 5 Momen Menarik di Pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi Mulai Midodareni hingga Mapag Pangantin

Nama Panggung: Chevra Papinka

Tempat, Tanggal Lahir: Bangka Belitung, 6 Mei 1988

Kewarganegaraan: Indonesia

Agama: Islam

Profesi: Penyanyi

Baca Juga: Tajir Melintir! Pekerjaan Chevra Yolandi Suami Via Vallen Ternyata Bukan Hanya Sebagai Vokalis Papinka

Instagram: @chevra_yo88

YouTube: @chevraYo

Nah, itu dia profil dan biodata dari Chevra Yolandi, suami Via Vallen. Perjalanan hidupnya menarik, bukan?***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler