Deretan Idol K-pop yang Berdonasi untuk Gempa Bumi Turki dan Suriah, ada BTS hingga Stray Kids

21 Februari 2023, 07:05 WIB
J-hope dan Jimin donasi untuk gempa Turki dan Suriah /Instagram/@bts.bighitofficial

MALANG TERKINI - Gempa yang terjadi di Turki dan Suriah pada 6 Februari 2023, memberikan luka mendalam, tidak hanya bagi korban dan keluarganya, tetapi juga dirasakan idol Kpop.

Gempa tersebut mengakibatkan 35.000 orang tewas di Turki dan hampir 6.000 orang tewas di Suriah. Hingga saat ini pun, bantuan masih terus diusahakan untuk masuk ke dua negara tersebut.

Tentunya banyak pihak yang tergerak untuk memberi bantuan. Termasuk para idola Korea Selatan. Sebelumnya, ada beberapa idola yang juga diketahui telah menyumbang. Antara lain adalah S.Coups Seventeen, Ryujin ITZY, IVE, hingga TWICE.

Baca Juga: Sederet Idol KPop Lakukan Donasi untuk Turki dan Suriah, Ada NCT Hingga TWICE

Kali ini, terungkap beberapa idola lain yang juga ikut menyumbang untuk korban gempa di Turki dan Suriah. Siapa saja mereka?

1. Mark NCT

Menyusul Doyoung dan Haechan yang telah diketahui menyumbang, Mark menjadi anggota NCT selanjutnya yang memberikan donasinya untuk korban.

Ia mendonasikan 150 juta won atau setara Rp1,7 milyar, melalui Hope Bridge National Disaster Relief Association.

Menurut hasil liputan Xports News, Mark melakukan donasi ini secara diam-diam tanpa diketahui oleh SM Entertainment.

Agensi Mark tersebut akhirnya mengetahui setelah Hope Bridge menghubungi untuk konfirmasi.

Baca Juga: Doa Ketika Angin Kencang, Allahumma Inni Asaluka Khoiroha Wa Auudzu Bika Min Sarrihaa: Teks Arab, Latin

2. J-hope BTS

J-hope diketahui menyumbang 100 juta won atau setara dengan Rp1,1 milyar melalui Komite Korea UNICEF.

"Aku harap ini akan membantu. Aku mengharapkan yang terbaik bagi anak-anak yang menderita akibat gempa bumi yang tiba-tiba," ungkap pria bernama asli Jung Hoseok tersebut.

J-hope bersama BTS memang telah melakukan kampanye "LOVE MY SELF" selama 6 tahun bersama UNICEF.

3. Jimin BTS

Bersama dengan rekan satu tim-nya, J-hope juga telah menyumbang 100 juta won ke Komite Korea UNICEF.

"Aku harap ini dapat membantu anak-anak yang terkena dampak gempa," ucap Jimin singkat.

Baca Juga: Kapan Manga Boruto Chapter 78 Rilis di Indonesia? Cek Tanggal dan Spoilernya

Ia bersama member BTS yang lain sudah lama diketahui aktif dalam berbagai kegiatan donasi.

Bersama UNICEF, ia telah mendukung kampanye untuk memberantas kekerasan pada anak dan remaja.

4. Changbin Stray Kids

Melalui The Pramis, Changbin diketahui menyumbang 100 juta won atau setara dengan Rp1,1 milyar.

"Dengan donasi dari Changbin, anggota Stray Kids, cakupan yang dapat dilakukan oleh tim lapangan menjadi lebih luas," ujar Kim Donghoon, direktur eksekutif The Pramis.

5. Hyunjin Stray Kids

Bersama dengan rekan satu grup-nya, Hyunjin juga menyumbang 100 juta won melalui The Pramis.

"Kami bersyukur bahwa kami dapat secara intensif mendukung pemulihan kerusakan dan kegiatan bantuan bagi para korban melalui sumbangan hangat dari anggota Stray Kids, Hyunjin," ungkap Kim Donghoon di waktu yang sama.

Baca Juga: Dari Sullyoon dan Bae NMIXX hingga Minji NewJeans, Berikut Idol KPop yang Lulus dari Hanlim Hari Ini

6. Soyeon (G)I-DLE

Hope Bridge National Disaster Relief Association pertama kali mengungkapkan bahwa idola tersebut telah menyumbang sebesar 20 juta won.

"Terima kasih pada Soyeon dan semua orang yang telah menyumbang untuk korban gempa," ujar Kim Jeong-hee selaku sekjen Hope Bridge

Selain beberapa idol, terungkap beberapa nama dari jajaran aktris dan atlet yang ikut memberikan donasi mereka.

Di antaranya adalah Bae Suzy, Kim Jin Woo WINNER, Jang Sung Kyu, Yang Dong Geun, Kim Yuna dan lainnya. Mereka telah menyumbang hingga jutaan won untuk membantu korban gempa di Turki dan Suriah. ***

Editor: Iksan

Tags

Terkini

Terpopuler