Pihak Lay Zhang EXO Buka Suara Soal Isu Plagiarisme, Tawarkan Mitra Kerjasama Pembuatan Konten

- 11 Maret 2021, 10:01 WIB
kolase foto Young Lex dan Lay EXO
kolase foto Young Lex dan Lay EXO /Instagram /

MALANG TERKINI – Management Lay Zhang akhirnya buka suara atas kasus dugaan plagiarisme yang dilakukan Young Lex atas video musik ‘Raja Terakhir’ (The Last King).

Pihaknya justru menawarkan diri sebagai mitra untuk membuat konten.

Hastag #LayZhangYouAreAnAngel sempat menjadi trending topik di twitter. Hal ini karena tanggapan dari pihak Lay Zhang terkait dugaan plagiat atas video musik (VM) bertajuk ‘Lit’ miliknya.

Baca Juga: Buntut Kasus Dugaan Plagiarism Young Lex, Pihak Three Kingdom Minta Maaf

Sebagaimana dilansir Malang Terkini dari Instagram @Threekingdomherolegendaris, akun Instagram @officiallayzhangstudio memberikan tanggapannya di kolom komentar.

Tanggapan tersebut di tulis di kolom komentar setelah pihak Three Kingdom: Hero Legendaris, perusahaan yang menggunakan video musik tersebut untuk promo game mobile terbarunya, membuat klarifikasi di akun Instagram miliknya.

Pihak Lay Zhang berharap, semua orang yang bergerak di bidang kreatif memegang teguh komitmen dan upaya yang dilakukan untuk membuat konten. Selain itu orang juga lebih sadar tentang menjiplak karya orang lain.

Meski pihak Three Kingdom sudah mengaku bersalah atas supervisi materi promo yang lemah, pihak Lay Zhang justru menanggapi dengan bijak.

Baca Juga: Fans K-Pop Meradang Karena Young Lex, Ini 7 Rapper Korea yang Lagunya Asik untuk Didengarkan

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah