Profil Caesar Hito dan Biodata Pemeran Helmi Badai Pasti Berlalu: Usia, Pasangan, Agama, dan Fakta Unik

- 9 Juni 2021, 12:25 WIB
(Profil, biodata, dan fakta unik Caesar Hito pemeran Helmi Badai Pasti Berlalu SCTV
(Profil, biodata, dan fakta unik Caesar Hito pemeran Helmi Badai Pasti Berlalu SCTV /Instagram/hitocaesar

MALANG TERKINI – Caesar Hito kembali naik daun ketika ia kembali muncul di layar TV dalam sinetron terbaru SCTV, yaitu Badai Pasti Berlalu. Berperan sebagai Hilmi, Caesar beradu peran dengan Michelle Ziudith dan Stefan William.

Ini merupakan kesekian kalinya Hito beradu peran dengan Stefan William dan Michelle Ziudith. Sebelumnya ia pernah bermain dengan Stefan William dalam sinetron Anak Jalanan.

Namun siapa yang tak kenal dengan Hito? Aktor tampan nan berbakat ini telah merintis karirnya dalam dunia entertainment di usianya yang masih sangat muda. Untuk mengenal lebih jauh, berikut profil, biodata, serta fakta unik Caesar Hito.

Baca Juga: Profil Agatha Valerie atau Biodata Pemeran Retta Badai Pasti Berlalu, Sinetron Baru SCTV

Hito memiliki nama asli Immanuel Caesar Hito Panggabean, ia biasa dipanggil dengan nama Hito oleh penggemar dan teman-temannya. Hito juga memiliki nama panggung lain yaitu Hito Caesar atau Caesar Hito.

Ia lahir di Jakarta, pada 27 Mei 1993 dan kini menginjak usianya yang ke-28 tahun. Hito merupakan putra sulung dari pasangan Pratikto Honggo Prasetyo dan Happy Mustikasari.

Hito memiliki dua orang saudara, yakni Clara Gabriella Getsemani dan Yabes Yosia.

Hito merupakan pasangan dari pesinetron cantik Felicya Angelista. Keduanya telah resmi melangsungkan pernikahan pada 9 Januari 2021 di Gedung Tribrata kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Felicya dan Hito sebelumnya telah menjalani hubungan selama tujuh tahun yang dimulai pada tahun 2013. Setelah penantian yang panjang, keduanya akhirnya resmi mengikat janji suci.

Halaman:

Editor: Yuni Astutik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah