Fasilitasi Vaksinasi dan Bagikan Makan Gratis, Agnez Mo Bangun Klinik AG PEDULI

- 16 Juni 2021, 18:55 WIB
Agnez Mo buat AG Peduli dan berikan vaksin gratis
Agnez Mo buat AG Peduli dan berikan vaksin gratis /Instagram/agnezmo

MALANG TERKINI – Tak hanya pintar bernyanyi, Agnez Mo memiliki jiwa kepedulian yang sangat besar hingga membangun sebuah Klinik ARTHA GRAHA PEDULI (AGP).

Menilik laman Instagram pribadinya, Agnez Mo membagikan cuplikan video tour mengelilingi klinik yang berada di Ancol.

“I just want to give you a little tour of our clinic that we built so you can get your vaccine (Aku ingin membagikan mini tur terhadap klinik yang baru kita bangun disini kamu bisa mendapatkan vaksin),” tulis Agnez Mo dilansir Malang Terkini Rabu, 16 Juni 2021.

Baca Juga: Biodata Lengkap Adam Rosyadi, Mulai dari Agama, Usia, dan Akun Instagram, Pacar Agnez Mo?

Dalam program pertamanya, Klinik AGP memberikan fasilitas vaksinasi secara gratis bagi masyarakat luas.

Ini merupakan bentuk kolaborasi antara Klinik AGP dengan puskesmas Pademangan sebagai pelaksana vaksinasi Covid-19.

Program vaksinasi yang dilakukan di Klinik AGP terhitung sejak 13 Juni 2021 telah diikuti oleh kurang lebih 47.776 orang.

Tak hanya mendapatkan vaksin gratis, setiap masyarakat yang datang ke klinik AGP akan diberikan makanan dan sejumlah bahan sembako.

“Especially dalam kondisi pandemi begini, setidaknya setelah mereka pulang (setelah vaksin), bisa bawa pulang sedikit makanan. Mie instan dan telur itu inisiatif AGP,” tulis Agnez.

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Instagram/@agnezmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah