Konser Blackpink Born Pink 2023 World Tour di Jakarta Jadi Digelar di Stadion Utama GBK, Buru Tiketnya Sekaran

- 15 November 2022, 17:01 WIB
Konser Blackpink keliling dunia jadi digelar di Stadion Utama GBK Jakarta
Konser Blackpink keliling dunia jadi digelar di Stadion Utama GBK Jakarta /instagram.com/@blackpink_official

MALANG TERKINI – Konser Blackpink Born Pink 2023 World Tour di Jakarta akhirnya jadi digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Sebelumnya, Konser Blackpink Born Pink 2023 terancam batal digelar di Stadion Utama karena karena dipersiapkan sebagai tempat digelar Piala Dunia U-23 akhirnya menemukan titik terang.

Konser Blackpink Born Pink 2023 dipastikan tetap berlangsung di Stadion GBK jadi para Blink bisa segera memburu tiket konser ini.

Baca Juga: Profil Rose BLACKPINK Terbaru dan Biodata lengkap: Umur, Akun IG, TikTok, Zodiak, hingga Kekayaannya 

Pembelian tiket konser Blackpink di Stadion Utama GBK Jakarta pada tanggal 11 dan 12 Maret 2022 sudah dibuka mulai sekarang baik untuk keanggotaan Weverse VIP maupun untuk umum.

Bagi yang terdaftar keanggotaan Weverse VIP dapat membeli tiket Blackpink mulai tanggal 14 November 2022.

Untuk masyarakat umum dapat membeli tiket reguler mulai tanggal 15 November yang dijual dengan harga sama yaitu mulai harga Rp1.350.000 hingga Rp3,8 juta.

Saat ini sedang gencar adanya perang tiket (Tiket war) agar dapat menonton konser Blackpink keliling dunia ini.

Baca Juga: Profil Jisoo BLACKPINK Terbaru dan Biodata lengkap: Umur, Akun IG, Zodiak, hingga Tinggi

Jadwal Blackpink Keliling Dunia

Kali ini jadwal konser Blackpink memilih tema Born Pink 2023 World Tour, rencananya akan mengunjungi mengunjungi 9 negara termasuk Indonesia.

Lalisa, Jennie, Rose dan Jisoo telah mempersiapkan diri untuk Born Pink 2023 World Tour mereka menyapa para penggemarnya.

Ini merupakan jadwal konser Blankpink dalam Born Pink 2023 World Tour ke 9 kota dari 9 negara termasuk Indonesia.

Bagi yang ingin menyaksikan di negara lain selain Indonesia dapat mencatat jadwal konser Blankpink di tahun 2023.

Baca Juga: Profil Lengkap BLACKPINK dan Biodata Member Terbaru: Akun IG, Twitter, Facebook, hingga Golongan Darah  

1. Bangkok: 7-8 Januari 2023 bertempat di National Stadium
2. Hong Kong: 13-15 Januari 2023 bertempat di AsiaWorld Arena
3. Riyadh: 20 Januari 2023 bertempat di Mrsool Park
4. Abu Dhabi: 28 Januari 2023 bertempat di Etihad Park
5. Kuala Lumpur: 4 Maret 2023 bertempat di National Stadium Bukit Jalil

6. Jakarta: 11-12 Maret 2023 bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno
7. Kaohsiung: 18 Maret 2023 bertempat di Kaohsiung National Stadium
8. Manila: 25-26 Maret 2023 bertempat di Philippine Arena
9. Singapura: 13 Mei 2023 bertempat di National Stadium

 Baca Juga: Batal Konser! Blackpink Born Pink World Tour di GBK Tahun Depan, Simak Alasan dari Menpora

Jadwal Konser di Indonesia

Jakarta ada dalam urutan keenam dalam jadwal konser Born Pink 2023 World Tour mereka selain beberapa negara Asia lain seperti Manila, Kuala Lumpur, dan Bangkok.

Dalam poster yang dirilis YG Entertainment disebutkan bahwa Blankpink akan mengunjungi Indonesia tidak hanya 1 hari saja tapi 2 hari berturut-turut.

Konser Blankpink dalam Born Pink 2023 World Tour rencananya akan digelar pada 11 Maret 2023 dan 12 Maret 2023.

Baca Juga: Link Download Weverse Beli Tiket Konser Blackpink Born Pink 2023 World Tour, Pastikan Tidak Kehabisan 

Untuk tanggal 11 Maret 2023 rencananya konser Blankpink akan digelar mulai pukul 19.00 WIB sedangkan tanggal 12 Maret 2023 akan dimulai pada pukul 18.30 WIB.

Lokasi Born Pink 2023 World Tour

Lokasi konser di Indonesia bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) yang menjadi pihak manajemen Blankpink.

Stadion yang memiliki kapasitas 77.000 orang ini siap menamping para BLINK untuk menikmati konser Born Pink 2023 World Tour yang digelar oleh Blankpink.

Dalam 2 hari itu Blankpink membuka kesempatan bagi 154.000 Blink untuk datang menikmati konser yang mereka helat.

Baca Juga: Biodata Jennie BLACKPINK Girlband Korea Selatan, Profil: Usia, Akun Instagram, dan Perjalanan Karir 

Stadion GBK sebelumnya sudah ada deretan musisi dunia yang telah memakai venue Stadion Utama GBK tersebut.

Para musisi tersebut seperti Bon Jovi konser tahun 2015, One Direction, Gun N Roses tahun 2018 dan Ed Sheeran tahun 2019.

Itulah konser Blackpink Born Pink 2023 World Tour yang bakal dihelat pada 9 kota dari 9 negara termasuk di Indonesia jadi digelar di Stadion utama GBK.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah