Biodata dan Profil Lengkap Revalina S Temat, Aktris Cantik Pemain Sinetron Terbaru 'Jangan Bercerai Bunda'

- 1 Desember 2022, 17:52 WIB
Biodata dan profil lengkap dari Revalina S Temat
Biodata dan profil lengkap dari Revalina S Temat /Instagram.com/vatemat/

Baca Juga: Profil dan Biodata Sisca Kohl Istri Jess No Limit: Agama, Umur, Orang Tua, Nama Lengkap, Pendidikan, Kekayaan

Sejumlah sinetron yang pernah dibintangi oleh Reva antara lain Rahasia Perkawinan, Sangkuriang, Cintaku di Kampus Biru, Dara Manisku, Kumpul Bocah, Hikmah 2, Kembang Surga, Saranghae I Love You, dan 3 Sempruuul Mengejar Surga.

Berperan sebagai Alya dalam sinetron Bawang Merah Bawang Putih yang menjadikan namanya populer kala itu tahun 2004, yang juga dibintangi oleh Dimaz Andrean dan Nia Ramadhani.

Aktris berusia 37 tahun ini, juga menjajal dunia layar lebar dengan berperan dalam film pertamanya berjudul Pocong 2 di tahun 2006.

Beberapa judul film yang pernah dibintangi oleh Reva yakni Cintaku Forever, Oh, My God!, Perempuan Berkalung Sorban, Wakil Rakyat, The God Babe, Red CobeX, Satu Jam Saja, ? (Tanda Tanya), Semesta Mendukung, Ummi Aminah, Oo Nina Bobo, Hijrah Cinta, Assalamualaikum Beijing, Pasukan Garuda: I Leave My Heart in Lebanon, dan Critical Eleven.

Baca Juga: Profil dan Biodata Zulfa Maharani, Aktris Muda Pemeran Zahra dalam Film Qorin yang Tayang 1 Desember 2022

Tak hanya itu, sejumlah judul FTV pernah diperankannya yaitu I'm Most Wanted, Calo Cantik Idaman Hati, Cinta Memang Yamie, Cantik Tapi Kuli, Lontong Love Story, dan Kuda Pembawa Cinta.

Reva pun dipercaya untuk menjadi model video klip dalam lagu Seribu Tahun Lamanya dari Jikustik, Kutahu Ragumu dari Roman, Kupilih Dia dari Cokelat, Lebih Dekat Denganmu (Juwita) dari Yovie & Nuno, Indah Kuingat Dirimu dari Yovie & Nuno, dan Kaulah Hidup dan Matiku dari Naff.

Atas karya terbaiknya tersebut, Reva terpilih menjadi nominasi dalam ajang penghargaan seperti Festival Film Indonesia, Piala Maya, dan Indonesian Choice Awards.

Reva juga pernah menjadi pemenang dalam ajang penghargaan Indonesian Movie Actors Awards, dan Festival Film Bandung di tahun 2009.

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah