Biodata dan Profil Lengkap Momo, Mantan Vokalis Band Geisha yang Menjadi Juri Indonesian Idol 2022

- 13 Desember 2022, 13:08 WIB
Biodata dan profil lengkap dari Momo Geisha
Biodata dan profil lengkap dari Momo Geisha /instagram.com/therealmomogeisha/

Lalu, Momo serta band Geisha bertekad untuk mengikuti ajang A Mild Soundrenaline Most Wanted 2007 dan berhasil mewakili Provinsi Riau setelah mengirim sebuah album demo yang berisi lima lagu ke stasiun radio yang menjadi wakil cabang dari seleksi tersebut.

Wanita berusia 36 tahun dan menganut agama katolik ini merupakan putri dari pasangan Jabonar Sinaga (Ayah) dan T. Nainggolan (Ibu).

Usai menang dalam seleksi di Pekanbaru, Momo dan band Geisha mengikuti kompetisi di Jakarta yang membawanya berhasil menjadi juara kedua, di bawah band D’Masiv yang saat itu menjadi juara pertama.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lukman Sardi, Pemeran Arif Dirgantara di Film Kupu-Kupu Malam

Tadinya band Geisha ingin merilis album pada tahun 2008, namun lantaran para personilnya ingin rehat sejenak dari aktivitas ngeband, maka Geisha pun akhirnya merilis album pertamanya di tahun 2009 bertajuk Anugerah Terindah.

Sejumlah single yang pernah dibawakan oleh Momo bersama band Geisha yang sempat hits kala itu yakni Jika Cinta Dia, Tak Kan Pernah Ada, Selalu Salah, Kamu Yang Pertama, Cinta dan Benci, Seharusnya Percaya, Kamu Jahat, Sementara Sendiri, dan Mustahil Tuk Bersama.

Tak hanya itu, Momo dan band Geisha juga sempat berkolaborasi dengan musisi lainnya seperti Noah di lagu Cobalah Mengerti, Iwan Fals di lagu Tak Seimbang dan Ijinkan Aku Menyayangimu, serta di lagu Kemesraan bersama Nidji, Noah dan D’Masiv.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ochi Rosdiana, Pemeran Rindu Dalam Sinetron SCTV ‘Rindu Bukan Rindu’

Di bawah naungan label musik Musica Studios, band Geisha juga turut berpartisipasi dalam album kompilasi yang dibuat guna mengenang karya terbaik dari komponis Indonesia yakni Almarhum Rinto Harahap, di tahun 2015.

Dalam album Kami Mengenang Rinto Harahap itu, band Geisha membawakan sebuah lagu berjudul Seandainya Aku Punya Sayap.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah