Biodata dan Profil Lengkap Momo, Mantan Vokalis Band Geisha yang Menjadi Juri Indonesian Idol 2022

- 13 Desember 2022, 13:08 WIB
Biodata dan profil lengkap dari Momo Geisha
Biodata dan profil lengkap dari Momo Geisha /instagram.com/therealmomogeisha/

MALANG TERKINI - Momo, mantan vokalis Geisha kini menjadi salah satu juri dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2022 yang akan tayang perdana pada 19 Desember 2022 di RCTI.

Profil serta biodata Momo pun tak ketinggalan dicari lantaran ingin mengetahui lebih lanjut mengenai latar belakangnya hingga kehidupannya kini menjadi ibu rumah tangga dan pebisnis.

Dan tak sedikit yang senang dengan kabar kembalinya wanita berketurunan batak tersebut ke dunia hiburan walaupun hanya menjadi juri.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lukman Sardi, Pemeran Arif Dirgantara di Film Kupu-Kupu Malam

Musisi yang memiliki nama lengkap Narova Morina Sinaga ini lahir di Pekanbaru, pada 7 Juni 1986.

Terlahir dari keluarga serba berkecukupan serta penuh dukungan dari seluruh keluarga usai bergabung dengan Roby serta mendirikan band Geisha di tahun 2003.

Sejak tahun 2006, Geisha telah menekuni dunia musik indie label hingga mereka dapat ikut dalam ajang pencarian bakat yang disponsori oleh perusahaan tembakau, Sampoerna.

Setelah lulus SMA, dalam waktu yang relatif singkat Momo memilih melanjutkan karirnya bersama Geisha.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ochi Rosdiana, Pemeran Rindu Dalam Sinetron SCTV ‘Rindu Bukan Rindu’

Lalu, Momo serta band Geisha bertekad untuk mengikuti ajang A Mild Soundrenaline Most Wanted 2007 dan berhasil mewakili Provinsi Riau setelah mengirim sebuah album demo yang berisi lima lagu ke stasiun radio yang menjadi wakil cabang dari seleksi tersebut.

Wanita berusia 36 tahun dan menganut agama katolik ini merupakan putri dari pasangan Jabonar Sinaga (Ayah) dan T. Nainggolan (Ibu).

Usai menang dalam seleksi di Pekanbaru, Momo dan band Geisha mengikuti kompetisi di Jakarta yang membawanya berhasil menjadi juara kedua, di bawah band D’Masiv yang saat itu menjadi juara pertama.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lukman Sardi, Pemeran Arif Dirgantara di Film Kupu-Kupu Malam

Tadinya band Geisha ingin merilis album pada tahun 2008, namun lantaran para personilnya ingin rehat sejenak dari aktivitas ngeband, maka Geisha pun akhirnya merilis album pertamanya di tahun 2009 bertajuk Anugerah Terindah.

Sejumlah single yang pernah dibawakan oleh Momo bersama band Geisha yang sempat hits kala itu yakni Jika Cinta Dia, Tak Kan Pernah Ada, Selalu Salah, Kamu Yang Pertama, Cinta dan Benci, Seharusnya Percaya, Kamu Jahat, Sementara Sendiri, dan Mustahil Tuk Bersama.

Tak hanya itu, Momo dan band Geisha juga sempat berkolaborasi dengan musisi lainnya seperti Noah di lagu Cobalah Mengerti, Iwan Fals di lagu Tak Seimbang dan Ijinkan Aku Menyayangimu, serta di lagu Kemesraan bersama Nidji, Noah dan D’Masiv.

Baca Juga: Profil dan Biodata Ochi Rosdiana, Pemeran Rindu Dalam Sinetron SCTV ‘Rindu Bukan Rindu’

Di bawah naungan label musik Musica Studios, band Geisha juga turut berpartisipasi dalam album kompilasi yang dibuat guna mengenang karya terbaik dari komponis Indonesia yakni Almarhum Rinto Harahap, di tahun 2015.

Dalam album Kami Mengenang Rinto Harahap itu, band Geisha membawakan sebuah lagu berjudul Seandainya Aku Punya Sayap.

Momo telah menikah dengan seorang pengusaha di bidang furniture asal Malang bernama Nicola Reza Samudra pada tahun 2017, yang telah dikaruniai dua orang anak yaitu bernama Sheena Gabriella Aurora Samudra, dan Abercio Mikaelmoza Samudra.

Baca Juga: Profil dan Biodata Sridevi Prabumulih Pemenang DA 5 Lengkap: Umur hingga Prestasi

Pasca vakum dari grup band Geisha dan menikah dengan Nicola Reza, Momo mengembangkan bisnis clothing line dengan label Momosays yang memiliki akun Instagram @momosays_ sejak 2018 silam.

Anda dapat mengunjungi akun Instagramnya di @therealmomogeisha, atau di TikTok @momo_7686, maupun di kanal Youtubenya Momo Youtube Channel.

Demikian uraian profil serta biodata dari penyanyi Momo Geisha, semoga bermanfaat.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah