Profil dan Biodata Wulan Guritno, Aktris Pemeran Ambar dalam Series Open BO yang Akan Segera Tayang

- 16 Januari 2023, 18:57 WIB
Aktris Wulan Guritno, Pemeran Ambar dalam Series Open BO. Simak Profil dan Biodatanya beserta agama dan akun instagram
Aktris Wulan Guritno, Pemeran Ambar dalam Series Open BO. Simak Profil dan Biodatanya beserta agama dan akun instagram /Instagram.com/@wulanguritno

Namanya semakin dikenal ketika bermain dalam sinetron Pondok Indah yang tayang tahun 1995. Kemudian ia diketahui bermain di banyak sinetron.

Sinetron Wulan lainnya yaitu Tutur Tinular (1997), Misteri Gunung Merapi (1998), Apa Kata Hatiku (2003), Sayangi Aisyah (2005), Dunia Tanpa Koma (2006), Cinta Tanpa Logika (2007), Cinta yang Sama (2013), Stereo (2015) dan Dunia Terbalik (2017).

Perempuan 41 tahun ini juga diketahui aktif di dunia perfilman sejak tahun 2004. Ia berperan sebagai Sinta dalam film pertamanya berjudul Gie.

Kemudian ada beberapa film lainnya seperti Otomatis Romantis (2008), 18+: True Love Never Dies (2010), Jakarta Vs Everybody (2022), hingga Naga Naga Naga (2022).

Di dunia perfilman ia pernah menjadi produser dan penulis cerita dalam film Dilema (2012). Selain itu Wulan pernah menjadi Co-produser dalam film Demi Dewi (2010) dan Mobil Bekas dan Kisah-Kisah dalam Putaran (2017).

Baca Juga: Profil dan Biodata Iko Uwais Terbaru dan Lengkap: Film Expendables 4, Keluarga, Pasangan, dan Instagram IG

Perempuan blasteran ini juga pernah menjadi produser dalam film I am Hope yang tayang tahun 2016. Selain itu, ia juga aktif di dunia web series.

Series pertamanya yaitu Pretty Little Liars yang tayang pada 2020 dan 2022. Kemudian beberapa series lainnya yaitu Titisan: Thalia Pewaris Tahta Iblis (2020), dan Serigala Terakhir 2 (2022).

Wulan juga pernah bermain di beberapa FTV seperti Bila Esok Tiba, Dimana Aku diSini (2007), Misteri Sepasang Hati, dan Preman Pensiun: Manusia Merdeka (2021).

Tidak hanya akting, anak dari Joko Guritno dan Deana Battams ini juga sering menjadi presenter, diantaranya Highlight Liga Italia (20201) Euro 2004, Ligina 2007, Plot Big Brother Indonesia (2011), dan Maharaja Lawak Mega (2012).

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah