Profil dan Biodata El Rumi, Anak Kedua Maia Estianty yang Dijodohkan dengan Fuji Utami

- 21 Februari 2023, 21:46 WIB
Beberapa hari belakangan El Rumi tengah dijodohkan oleh publik dengan Fuji Utami. Simak profil dan biodata lengkapnya.
Beberapa hari belakangan El Rumi tengah dijodohkan oleh publik dengan Fuji Utami. Simak profil dan biodata lengkapnya. /Instagram@elelrumi

MALANG TERKINI – El Rumi beberapa hari terakhir ramai dijodohkan dengan Fuji Utami setelah melihat interaksi keduanya saat acara KUY Entertainment.

Bahkan tidak sedikit yang memuji keakraban El Rumi dengan Fuji Utami saat event Media Class antara AHHA dan Kuy Entertaiment yang digelar di Istora Senayan pada Minggu 19 Februari 2023.

Semenjak ramai dijodohkan dengan Fuji Utami, profil dan biodata anak kedua Maia Estianty ini kembali banyak dicari tahu oleh publik.

Terkait ramai dijodohkan oleh publik sosial media, El Rumi dan Fuji Utami belum memberikan pernyataan khusus terkait kabar tersebut.

Baca Juga: Profil dan Biodata Asib Ali Bhore, Pria India yang Datang ke Wajo Sulsel untuk Melamar Gadis namun Ditolak

Profil El Rumi

Cowok kelahiran Jakarta ini merupakan anak kedua dari pasangan musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Ia memiliki nama lengkap Ahmad Jalaluddin Rumi.

Ia juga diketahui terjun ke dunia entertainment seperti orang tuanya serta dua saudara kandungnya. Awal karirnya dimulai ketika tahun 2009 dengan terjun ke dunia musik bersama Lucky Laki.

Band ini digawangi oleh El Rumi, Al Ghazali dan Dul Jaelani. Lucky Laki sendiri berada di bawah asuhan dari Ahmad Dhani.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gendis Azzahra, Pemain Voli Putri Termuda Proliga 2023

Bersama Lucky Laki, pria kelahiran 30 Mei 1999 ini merilis lagu berjudul Superman yang dirilis juga dalam album pertama band Lucky Laki berjudul New Beginning 09.

Selain bersama Lucky Laki, pria 23 tahun ini juga terjun ke dunia akting. Ia diketahui mencoba dunia perfilman. Film pertamanya yaitu Laskar Cilik yang tayang di tahun 2010.

Film terakhir yang diperankannya yaitu Kampung Zombie yang rilis tahun 2015. Selain film, ia diketahui juga beberapa kali bermain di dunia sinetron.

Sinetron pertamanya dirilis pada tahun 2014 yang berjudul Siti Bling-Bling. Kemudian di tahun 2021, ia juga berperan dalam sinetron Buku Harian Seorang Istri sebagai Reza.

Baca Juga: Profil dan Biodata Chef Renatta: Latar Belakang, Pendidikan, hingga Karier

Selain itu, El Rumi juga pernah bermain dalam acara televisi Arisan yang tayang di Trans7 pada tahun 2023. Tidak hanya di dunia perfilman, ia juga diketahui beberapa kali menjadi model video klip.

Ia pernah menjadi model video musik dari lagu penyanyi Judika berjudul Putus Atau Terus yang rilis di tahun 2020. Selain itu, ia juga menjadi model video klip lagu Cinta Untuk Selamanya milik Alma yang rilis tahun 2021.

Terkait pendidikan, cowok beragama islam ini diketahui pernah bersekolah di SMA Bakti Mulya 400 Jakarta. Ia kemudian sempat diterima di salah satu perguruan tinggi melalui jalur SNMPTN.

Sayangnya, ia kemudian melepaskan perguruan tinggi tersebut karena Maia Estianty memintanya untuk kuliah di London, Inggris.

Baca Juga: Profil dan Biodata Aditya Zoni Artis Ganteng yang Baru Saja Berulang Tahun

Cowok 23 tahun ini kemudian diterima dan menjalani studi Jurusan Bisnis di University of Westminster. Ia lulus di tahun 2021 dengan gelar Bachelor of Arts.

Setelah kelulusannya, El pun kembali ke Indonesia dan ingin menekuni dunia bisnis demi mengaplikasikan ilmu kuliahnya di London.

Terkait asmara, ia dikabarkan pernah dekat dengan beberapa wanita. Cewek pertama yang menjadi pacarnya yaitu Amanda Manopo.

Amanda Manopo dan El Rumi diketahui pernah jadian saat keduanya berusia 15 tahun atau sekitar tahun 2014. Namun sayangnya hubungan keduanya tidak bertahan lama.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Jhon Lbf, Pengusaha yang Diduga Terjerat Kasus Penipuan Senilai Rp1,8 Milyar

Tidak lama putus dari Amanda, ia diketahui jadian dengan aktris Marsha Aruan pada 11 Agustus 2014. Namun keduanya baru go public pada tahun 2015.

Sayangnya setelah 5 tahun berpacaran, keduanya memutuskan mengakhiri hubungan asmara mereka di tahun 2019. Meskipun sudah tidak bersama sebagai pacar, keduanya masih berhubungan baik.

El dan aktris tersebut masih terlihat beberapa kali menjalani projek bersama. Bahkan ketika sang ayah Marsha meninggal, EL Rumi terlihat datang menemui sang mantan untuk mengucapkan duka cita.

Baca Juga: Profil Mahfud MD, Menkopolhukam RI Periode 2019-2024: Latar Belakang Pendidikan serta Karir

Biodata El Rumi

Nama Lengkap: Ahmad Jalaludin Rumi
Nama Panggung: El Rumi
Nama Panggilan: El
Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 30 Mei 1999
Umur: 23 tahun
Pendidikan: SMA Bakti Mulya 400 Jakarta, Jurusan Bisnis di University of Westminster
Agama: Islam
Tinggi: 178 cm
Orang Tua: Ahmad Dhani (Ayah), Maia Estianty (Ibu)
Saudara: Ahmad Al Ghazali (Kakak), Ahmad Abdul Qodir Jaelani (Adik)
Status: Belum Menikah
Profesi: Musisi, Aktor, Pebisnis
Hobi: Olahraga
Zodiak: gemini
Instagram: @elelrumi
TikTok: @elrumiii
YouTube: MAIA ALELDUL TV

Baca Juga: Profil dan Biografi Inggit Garnasih, Istri Kedua Presiden Soekarno: Apakah Punya Anak dengan Bung Karno?

Itulah profil dan biodata El Rumi, anak kedua Maia Estianty yang dijodohkan dengan Fuji Utami karena keakrabannya saat Media Class antara AHHA dan KUY Entertainment. ***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah