4 Tips yang Wajib Diperhatikan agar Aman Berkumpul di Tengah Pandemi

- 30 Juli 2021, 14:16 WIB
Ilustrasi gambar keluarga yang memakai masker.
Ilustrasi gambar keluarga yang memakai masker. /pixabay/ArtsyBeeKids/

MALANG TERKINI – Selama pandemi Covid-19, kita diharuskan untuk membatasi pertemuan sebisa mungkin dengan orang lain.

Bahkan kita dianjurkan untuk sama sekali tidak berkontak fisik dengan orang lain selama tidak ada hal mendesak.

Akan tetapi, ada keadaan tertentu yang mengharuskan beberapa orang untuk bertemu dengan orang lain, seperti dalam hal pekerjaan, menghadiri acara keluarga, atau membeli persediaan makanan.

Baca Juga: TGB Ajak Masyarakat Ikuti Pesan Ketum MUI Terkait Pandemi Covid-19

Saat bertemu dengan situasi yang mengharuskan kita berkumpul dengan orang lain, ada beberapa hal yang wajib untuk selalu diperhatikan agar kita tidak terjangkit atau menjangkiti virus kepada orang lain.

Melalui wawancara yang dilakukan Vismita Gupta-Smith kepada dr. Soumya Swaminathan yang diterbitkan di laman resmi World Health Organization (WHO), berikut adalah tiga langkah aman saat harus berkumpul di tengah pandemi.

1. Selalu jaga jarak minimal 1 meter

Virus Covid-19 menular dari satu orang ke orang lain melalui tetesan air yang keluar dari mulut saat seseorang berbicara dengan keras, batuk, atau bersin.

Oleh karena itu, untuk mencegah penularan virus Covid-19, kita dianjurkan untuk sebisa mungkin menjaga jarak dengan orang lain, minimal 1 meter atau lebih kalau memungkinkan.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x