9 Kebiasan Sederhana Ini Bisa Atasi Perut Buncit

- 24 September 2021, 17:32 WIB
ilustrasi - kebiasaan sederhana yang bisa atasi perut buncit
ilustrasi - kebiasaan sederhana yang bisa atasi perut buncit /PIXABAY/mohamed_hassan

MALANG TERKINI – Perut buncit merupakan kondisi postur tubuh yang cukup mengganggu kepercayaan diri.

Mengatasi perut buncit juga kerap dianggap sebagai hal yang merepotkan karena dianggap bersentuhan dengan olahraga yang berat.

Namun apapun alasannya, diperlukan kemauan y6ang keras dalam mengatasi perut buncit yang dialami.

Baca Juga: Sering Merasa Ngantuk Setelah Makan? Ini Solusi dan Jawaban dr. Zaidul Akbar

Seseorang yang telah mampu mengatasi perut buncitnya akan  mengembalikan kepercayaan dirinya dihadapan orang lain.

Namun Ternyata, mengatasi perut buncit tidaklah serumit yang dibayangkan.

Mengatasi perut buncit dapat dilakukan dengan menerapkan kebiasaan berikut seperti dilansir dari Instagram @updatesehat.id.

1. Tidur lebih awal

Tidur awal membantu menghentikan kita untuk makan di tengah malam.

2. Jangan lewatkan sarapan, makan siang dan makan malam

Dianjurkan untuk makan setiap 3 atau 5 am sekali.

3. Memperhatikan sikap tubuh

Sering-seringlah memperhatikan posisi duduk atau berdiri dan mempertahankannya tetap lurus.

Seorang trainer bernama Kim Lyons mengatakan bahwa postur tubuh yang baik secara otomatis membentuk otot perut yang baik pula.

4. Minum air putih yang cukup

Tubuh membutuhkan setidaknya 8 gelas air sehari untuk menjaga kestabilannya.

Baca Juga: Cara Konsumsi Madu untuk Menurunkan Berat Badan

5. Mengkonsumsi banyak sayuran

Mengkonsumsi banyak sayuran akan membuat kita kenyang lebih cepat.

6. Minum kopi

Kafein dalam kopi terkenal membantu mempercepat metabolisme. Untuk itu, kopi membantu membakar lemak lebih cepat.

7. Makan secara perlahan

Cobalah untuk mengunyah sepuluh kali setiap makanan yang anda masukkan ke dalam mulut untuk memastikan kehalusannya.

Hal ini  karena tubuh memerlukan waktu dalam mencerna makanan dalam perut.

8. Mengkonsumsi makanan yang mengandung probiotik

Makanan mengandung probiotik adalah makanan yang mengandung bakteri baik yang bagus untuk sistem pencernaan.

9. Berjalan kaki

Cobalah untuk berjalan kaki selama 30 menit setiap harinya. Imi akan membantu anda membakar lemak-lemak yang tidak baik di dalam tubuh.

Baca Juga: Cara Menyembuhkan dan Bahan Alami untuk Obati Sariawan

Mengatasi perut buncit tidak melulu berkenaan dengan angkat beban atau olahraga berat dengan alat dan posisi tertentu.

Mengatasi perut buncit hanya perlu dilakukan dengan mengembalikan kebiasaan hidup normal dan teratur.***

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah