Rekomendasi Wisata Populer di Batu Jawa Timur, Lokasi Seru Ajak Keluarga Berlibur

13 November 2020, 08:00 WIB
museum angkut /Instagram/ronirochim

MALANG TERKINI - Salah satu kota di Jawa Timur yang terkenal dengan buah apelnya yaitu Kota Batu juga terkenal dengan destinasi wisatanya.

Hal ini terbukti banyaknya objek wisata menarik mulai dari wahana bermain hingga wisata alam yang indah dan udara sejuk.

Seperti yang dihimpun MalangTerkini.com, berikut ini tempat wisata di Batu yang wajib dikunjungi.

Baca Juga: Asal Nama dan Sejarah Daerah Kayutangan Malang

1. Paralayang

Wisata Paralayang Batu ini adalah salah satu tempat wisata favorit yang berada di Gunung Banyak, Kota Batu. Gunung ini memiliki ketinggian 1.315 mdpl.

Tak heran jika udara di sini sangat sejuk dan pemandangan dari ketinggian ini bisa melihat keindahan Kota Batu.

Selain itu akses jalan menuju gunung ini tidak sulit karena sudah beraspal dan dapat dilalui kendaraan roda 2 atau 4.

Untuk wahana yang ditawarkan di sini tentu saja paralayang.

Baca Juga: Rel Trem Tempo Dulu Ditemukan di Lokasi Pembangunan Malang Heritage, Warga Malang Minta Dilestarikan

Selain itu fasilitas di tempat wisata Batu ini sudah lengkap mulai dari toilet, mushola, warung - warung makan, camping ground hingga penginapan yang dikenal dengan Omah Kayu.

2. Alun-alun Kota Batu

Destinasi wisata selanjutnya adalah alun-alun Kota Batu. Alun-alun yang menjadi ikon wisata Kota Batu ini juga tak pernah sepi dari pengunjung.

Di alun-alun ada 2 wahana yaitu taman bermain untuk anak-anak dan bianglala yang bisa dicoba untuk semua umur.

Selain itu terdapat banyak penjual street food mulai dari makanan kekinian hingga yang legendaris.

 Jika datang saat malam hari akan lebih menarik karena taman ini dilengkapi dengan lampion.

Lokasinya sangat strategis dan mudah diakses yaitu di Jalan Diponegoro, Sisir, Kota Batu

Baca Juga: Malang Heritage Akan Diintegrasikan dengan Wisatawan Bromo Tengger Semeru

3. Museum Angkut

Tempat wisata di Batu yang wajib dikunjungi lainnya adalah Museum Angkut.

Sepertinya namanya, tempat wisata ini memiliki berbagai macam koleksi alat transportasi.

Koleksi kendaraan di sini beragam mulai dari kendaraan tradisional asli Indonesia, kendaraan jadul hingga modern dari berbagai negara.

Bahkan Museum Angkut memiliki koleksi helikopter.

Tempat wisata ini sangat cocok jadi tempat liburan bersama keluarga karena dapat bermain sekaligus belajar. ***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler