Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Akan Dibuka pada April 2021, Waspada Calo!

26 Maret 2021, 18:10 WIB
ILUSTRASI: Seleksi CPNS 2021. Begini Alur Tahapan Mendaftar CPNS yang Harus Dipahami Calon Peserta CPNS 2021 /ANTARA/ARIF FIRMANSYAH

MALANG TERKINI - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) selalu menjadi incaran banyak orang. Seleksi tersebut kabarnya akan dibuka kembali pada 2021.

Sebagaimana dikutip Malang Terkini dari menpan.go.id, pemerintah akan membuka pendaftaran bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada April 2021.

Tidak mengherankan bahwa banyak orang yang menjalankan  segala macam cara dan persiapan untuk menghadapi seleksi CPNS, seperti mempelajari soal CPNS tahun sebelumnya, dan berbagai cara lainnya.

Baca Juga: Pendaftaran CASN 2021 Dibuka Mulai April, Ini Formasi Yang Paling Banyak Dibutuhkan!

Pada tahun-tahun sebelumnya, banyak pendaftar CPNS yang memilih menempuh jalan pintas agar lolos seleksi CPNS.

Jalan pintas tersebut salah satunya adalah dengan menggunakan jasa calo.

Hal itu tentu saja dapat merusak integritas CPNS, dan belum tentu si pengguna jasa calo tersebut bisa lolos seleksi CPNS.

Oleh sebab itu, Plt. Deputi bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Teguh Widjinarko mengingatkan agar masyarakat berhati-hati terhadap praktik percaloan.

Menurutnya, apabila ada oknum yang menjanjikan lulus dari seleksi, itu adalah sebuah kebohongan, karena penggunaan sistem Computer Assisted Test (CAT) dalam proses seleksi dilakukan secara transparan dan akuntabel.

Baca Juga: Segera Dibuka! Simak Cara Daftar CPNS 2021 Lulusan SMA-SMK Sederajat

“Mulai pendaftaran secara online hingga proses seleksi berlangsung, semua dilakukan dengan sistem secara akuntabel dan transparan. Hasil seleksi bisa kita ketahui secara langsung. Peserta bahkan pengantar bisa tahu hasilnya usai tes berlangsung,” kata Teguh Widjanarko seperti dikutip Malang Terkini dari menpan.go.id.

Lebih lanjut lagi, Teguh menjelaskan bahwa praktik calo bisa dihindari oleh masyarakat dengan memeriksa kebenaran berita yang beredar dari sumber terpercaya.

Baca Juga: CPNS 2021 Segera Dibuka, Berikut Ini Cara Mengunggahnya dan Dokumen yang Harus Disiapkan

“Jika ada surat atau info yang beredar mengatasnamakan lembaga atau pejabat kami, sebaiknya masyarakat menanyakan kebenarannya kepada kami terlebih dahulu,” ujarnya.***

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: menpan.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler