Update Kabar Rapat Revisi Hari Libur Akhir Tahun 2020 dan Cuti Bersama

- 29 November 2020, 07:15 WIB
revisi hari libur akhir tahun dan cuti bersama 2020
revisi hari libur akhir tahun dan cuti bersama 2020 /PIXABAY/eliza28diamonds

Lebih lanjut, Wishnutama mengaku telah mendapatkan telepon dari Menko PMK perihal rencana perubahan libur akhir tahun dan cuti bersama 2020.

"Tadi pagi Pak Muhajir telepon saya mengenai hal ini, beliau juga ke Bali dan dia berharap betul pariwisata bisa terbantu pada akhir tahun ini. Karena booking-an banyak. Ini butuh bantuan Pak Luhut agar ada kesempatan untuk pelaku pariwisata bisa bangkit," katanya dalam rakornas yang dipimpin Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Tjahjo Kumolo juga menyebutkan jika akan ada rapat mengenai perubahan cuti bersama dan libur akhir tahun 2020 ini pada hari Jumat.

"Rapat Menko PMK Jumat pagi. Langsung diumumkan oleh Menko PMK," katanya melalui pesan singkat pada Kamis 26 November 2020, dikutip MalangTerkini.com dari PMJ News.

Baca Juga: Libur Akhir Tahun dan Cuti Bersama 2020, Pro Kontra Sebelum Pengumuman Resmi

Namun sampai berita ini diturunkan pada Minggu 29 November 2020 pagi, MalangTerkini.com belum mendapatkan informasi resmi mengenai keputusan rapat perubahan hari libur ahir tahun 2020 dan cuti bersama.

Jika mengacu pada SKB 3 Menteri Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2020 sebelum ada revisi, maka ada beberapa hari libur akhir tahun 2020 dan cuti bersama. Diantaranya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Jokowi Tetapkan Taggal 9 Desember 2020 SEbagai Hari Libur Nasional

Jumat, 25 Desember 2020: Libur Nasional Hari Raya Natal

Sabtu, 26 Desember 2020: Libur Sabtu

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: PMJNews ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x