Vaksinasi akan Dibagikan ke 181 Juta Rakyat Indonesia dalam Waktu 15 Bulan

- 7 Januari 2021, 13:53 WIB
ilustrasi vaksin Covid-19.
ilustrasi vaksin Covid-19. /Pixabay/fernandozhiminaicela

Baca Juga: Penyuntikan Vaksin Covid-19 Presiden Jokowi Akan Disiarkan Langsung

“Kami akan berusaha keras dan kami butuh dukungan dari seluruh teman-teman untuk melakukan hal ini,” terang Budi.

Awak media, imbuhnya, dapat ikut membantu pelaksanaan vaksinasi dengan mengingatkan kepada seluruh fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) baik puskesmas, rumah sakit, dan klinik untuk segera mendaftar ke aplikasi PCare (Primary Care) BPJS agar dapat melayani vaksinasi COVID-19.

“Kami juga mohon bantuan teman-teman wartawan untuk mengingatkan seluruh puskesmas kalau misalnya ada fasilitas lemari es atau pendingin yang kurang untuk menyimpan vaksin tolong segera mengontak Dinas Kesehatan terdekat, tolong kontak Kementerian Kesehatan, aparat yang terdekat, kalau perlu juga bisa dikirimkan ke twitter sama instagramnya saya atau facebooknya saya, supaya kami bisa cepat menangani,” imbuhnya.

Baca Juga: Sudah Tahu Perbedaan Parosmia dan Phantosmia? Salah Satu Gejala Covid-19

Sebagai penutup, Menkes mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mengurangi mobilitas agar dapat menekan lonjakan kasus COVID-19, mengurangi tekanan pada fasyankes, dan tentu saja  untuk menjaga dan melindungi tenaga kesehatan.***

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x