Tanggapi Video Santri Tutup Telinga Dengar Musik, Ustadz Adi Hidayat: Berikan Persepsi yang Benar

- 17 September 2021, 17:57 WIB
Ustadz Adi Hidayat sayangkan adanya nyinyiran terhadap santri menutup kuping saat dengar musik.
Ustadz Adi Hidayat sayangkan adanya nyinyiran terhadap santri menutup kuping saat dengar musik. /Instagram.com / @adihidayatofficial

MALANG TERKINI – Ustadz Adi Hidayat berikan tanggapan terkait video viral santri tutup telinga saat dengar musik.

Menurut Ustad Adi Hidayat, yang pertama seharusnya diberikan masyarakat adalah apresiasi karena kelompok tutup telinga itu sedang melaksanakan instruksi vaksinasi dari pemerintah.

Yang kedua, adalah harus dilihat bahwa santri lebih memilih tutup telinga daripada meminta petugas mematikan musik. Bagian ini adalah adab untuk menghormati orang lain.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Panen Hujatan, Komentari Santri Tutup Telinga: Mungkin Mereka Lagi Pakai Airpod

Yang ketiga, Ustad Adi Hidayat meminta agar memberikan penilaian yang objektif dan proporsional terhadap santri yang menutup telinga mendengar musik.

Ustadz Adi Hidayat menganjurkan untuk tidak menyendiri karena ada perbedaan antara frekuensi musik dengan Al-Qur'an.

“jadi di sisi ini, sesungguhnya yang harus kita hadirkan adalah sisi apresiasi pada para santri itu. Jadi bukan nyinyiran, bukan kecaman apalagi misalnya, atau tuduhan-tuduhan tertentu,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Dalam video tersebut jika dipandang dengan pemikiran yang lebih luas, maka santri sedang menghormati orang yang mencintai musik tanpa mengganggu mereka.

Baca Juga: Viral Video Santri Tutup Telinga Dengar Musik di Tempat Vaksinasi, Trending Tagar Gerakan Tutup Kuping

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x