Cegah Persebaran Varian Omicron, WHO Imbau Masyarakat yang Belum Vaksin untuk Tunda Berpergian

- 1 Desember 2021, 21:37 WIB
Ilustrasi WHO mengimbau masyarakat yang rentan terinfeksi Covid untuk menunda bepergian demi mencegah penularan varian Omicron
Ilustrasi WHO mengimbau masyarakat yang rentan terinfeksi Covid untuk menunda bepergian demi mencegah penularan varian Omicron /Pixabay/Tumisu

MALANG TERKINI - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengimbau masyarakat yang rentan terkena Covid-19, seperti lansia di atas 60 tahun dan orang-orang yang belum mendapatkan vaksinasi, agar menunda bepergian ke area keramaian. 

Di sisi lain, berbagai negara mulai menerapkan pembatasan-pembatasan untuk menghambat persebaran virus Covid-19 varian baru Omicron.

Dilansir The Guardian, WHO menyatakan bahwa pembatasan-pembatasan secara umum belum tentu dapat menekan laju penularan Omicron yang disebut berisiko tinggi secara global.

Baca Juga: Antisipasi PEMKOT Malang Hadapi Penyebaran Covid-19 Saat Natal dan Tahun Baru

Sementara itu, berbagai negara telah melakukan langkah-langkah untuk menghambat laju penularan virus varian Omicron.

Amerika Serikat akan mewajibkan pemeriksaan virus corona di perbatasan untuk semua pelancong, termasuk warga Amerika yang kembali ke negaranya sendiri, demi mencegah penularan varian Omicron.

Petugas-petugas Amerika Serikat akan mewajibkan siapapun yang memasuki negara AS untuk diperiksa dan melakukan pengujian virus sehari sebelum memasuki penerbangan, terlepas dari apapun status vaksinasi maupun asal negaranya. 

Pemerintah AS juga mempertimbangkan agar semua pelancong diperiksa ulang dalam tiga hingga lima hari kedatangan. Untuk saat ini, orang-orang yang sudah divaksin penuh hanya perlu menunjukkan hasil pemeriksaan virus yang diambil dalam tiga hari menjelang keberangkatan.

Baca Juga: Hujan Deras di Kota Malang Sebabkan Beberapa Kendaraan Bermotor Mogok

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x