Polemik Habib Rizieq, Fahri Hamzah: Awalnya Dianggap Kecil dan Gak Penting

- 17 November 2020, 13:18 WIB
Fahri Hamzah
Fahri Hamzah /Twiiter/@Fahrihamzah

Mernyusul kejadian tersebut Kapolri Jenderal Pol Idham Azis memerintahkan pergantian dua Kapolda, yakni Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana dan Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudy Sufahriadi pada Senin, 16 November 2020.

Menurut Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, pergantian itu merupakan sanksi bagi kedua Kapolda tersebut, karena tidak menegakkan aturan mengenai protokol kesehatan Covid-19 di wilayahnya.

Selain itu, Polda Metro Jaya juga memanggil Anies Baswedan untuk dimintai klarifikasi. Hal tersebut terkait kedatangan Anies di kediaman Habib Rizieq.

"Jadi, hari ini saya datang ke sini sebagai warga negara untuk memenuhi undangan dari Polda Metro Jaya," kata Anies di Mako Polda Metro Jaya, Selasa 17 November 2020.

Anies tiba di Polda Metro Jaya pada pukul 9:43 WIB dengan ditemi oleh stafnya. Ia menyatakan telah menerima surat undangan dari Polda Metro Jaya pada 16 November 2020.

Baca Juga: Polisi Panggil Anies Baswedan, Fadli Zon: Menabrak Tatanan

"Saya menerima surat undangan klarifikasi tertanggal 15 November 2020 yang saya terima kemarin tanggal 16 November, sampai di kantor pukul 14.00 siang. Mengundang saya untuk memberikan klarifikasi pada tanggal 17 jam 10:00 pagi," tambahnya.***

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Twitter ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah