Pendaftaran IISMA 2023 Segera Dibuka, Simak Jadwal dan Persyaratannya!

- 4 Februari 2023, 08:55 WIB
Syarat dan Jadwal IISMA 2023
Syarat dan Jadwal IISMA 2023 /https://iisma.kemdikbud.go.id/

MALANG TERKINI - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyelenggarakan program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA).

Program ini merupakan beasiswa yang diselenggarakan bagi mahasiswa Indonesia agar merasakan kuliah disalah satu universitas top dunia secara gratis.

Program beasiswa IISMA merupakan bagian dari MBKM dan untuk memberikan kesempatan kepada para mahasiswa untuk merasakan pembelajaran di berbagai kampus ternama luar negeri selama satu semester.

Kapan pendaftaran IISMA 2023 dibuka?

Pendaftaran ini akan dibuka pada tanggal 8 Februari hingga 1 Maret mendatang.
Selain mendapatkan uang saku bulanan. Bagi kalian yang lolos seleksi dari awal hingga akhir, kalian juga akan mendapatkan beberapa fasilitas berikut:

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 48 Kapan Dibuka? Ini Jadwal dan Cara Daftarnya

• Biaya tiket pesawat ekonomi
• Asuransi Kesehatan
• Biaya untuk tes PCR dan kesehatan, pulang- pergi
• Biaya pembuatan visa
• Dana darurat bagi mahasiswa secara kolektif.

Syarat Pendaftaran Beasiswa IISMA 2023

Adapun syarat yang harus dipenuhi mahasiswa, sebagai berikut:

1. Mahasiswa S1 dari perguruan tinggi yang terdata di PD DIKTI
2. Warga Negara Indonesia dan tidak berkewarganegaraan ganda
3. Mahasiswa semester 4 dan 6, saat pendaftaran dibuka
4. Maksimal berusia 23 tahun per tanggal 1 Juli 2023
5. Tidak pernah mengambil cuti selama perkuliahan berlangsung

Baca Juga: Pendaftaran CPNS Tahun 2023 Akan Dibuka, Inilah Tahapan Seleksinya

6. Belum pernah ikut berpartisipasi dalam kegiatan mobilitas internasional secara fisik, baik Summer/Winter Program, Internship, Exchange, Credit Mobility, Sit-in, Dual/double degree, Studi Ekskursi, Global Project-Based Learning selama berkuliah
7. IPK minimum 3.0 dengan bukti transkrip nilai menggunakan bahasa Inggris
8. Memiliki nilai sertifikasi bahasa Inggris yang cukup, yaitu minimal IELTS – 6.0, TOEFL iBT – 78, Duolingo English Test – 100 atau sanggup mendapatkan sertifikat bahasa Inggris yang sesuai kriteria sebelum 28 Februari 2023 (melampirkan bukti surat pernyataan kesanggupan)
9. Belum pernah menerima tunjangan hidup dari Kemendikbudristek dan lembaga beasiswa negeri lainnya selama mengikuti program beasiswa IISMA

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap AKP Rita Sorcha Yuliana, Polwan Cantik yang Mahir Berbahasa Asing

10. Belum pernah mengikuti program Kampus Merdeka, selama program IISMA
11. Menaati seluruh peraturan dan mengikuti seluruh kegiatan yang ditetapkan oleh program IISMA
12. Belum pernah ikut/terlibat dalam segala yang berhubungan dengan hukum ataupun kejahatan/kriminalitas lainnya
13. Dinominasikan oleh wakil rektor bidang akademik
14. Surat rekomendasi dari pihak kampus

Baca Juga: Resmi Dibuka! Beasiswa LPDP 2022 Tahap 2: Simak Jadwal, Persyaratan, dan Cara Daftar Berikut

15. Melampirkan pernyataan bebas dari Narkotika, Psikotropika, atau zat adiktif lainnya
16. Deklarasi atau pernyataan tidak terlibat dalam Kekerasan Seksual (diunduh di laman IISMA)

Bagi kamu yang tertarik dengan program beasiswa IISMA 2023, segera persiapkan diri Anda dan simak informasi lengkapnya di laman resmi IISMA.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x