Buntut Kasus Rachel Vennya, Trending di Twitter hingga Muncul Petisi Segera Proses Hukum

- 19 Oktober 2021, 21:43 WIB
Buntut Kasus Rachel Vennya, Trending di Twitter Hingga Muncul Petisi Segera Proses Hukum
Buntut Kasus Rachel Vennya, Trending di Twitter Hingga Muncul Petisi Segera Proses Hukum /Instagram/@rachelvennya



MALANG TERKINI - Sejak beredar kabar Rachel Vennya kabur dari karantina pasca bepergian ke luar negeri, dalam beberapa hari terakhir namanya semakin panas dibicarakan.

Berbagai kritik pedas pun mengarah terhadap Rachel Vennya, klarifikasi yang dia berikan baik melalui Insta Story hingga di kanal YouTube Boy William tak membuat Warganet puas.

Netizen menuntut agar dugaan kasus yang menyeret nama Rachel Vennya ini segera diusut supaya tidak ada lagi pelanggaran serupa di tengah gencarnya upaya pemerintah untuk menanggulangi wabah Covid-19.

Baca Juga: Jadi Pacar Rachel Vennya, Berikut Biodata Salim Nauderer

Dugaan kasus ini berawal ketika Rachel pulang dari Amerika Serikat, sesuai dengan regulasi yang ada seharusnya di menjalani karantina.

Namun dirinya tidak menjalani dengan baik kemudian pergi ke Pulau Dewata Bali untuk merayakan acara birthday party alias ulang tahun.

Buna, sapaan akrab Rachel Vennya pun trending di jejaring Twitter dan mesin pencari Google. Yang terbaru, nama sang Selebgram terpampang dalam sebuah petisi segera proses hukum.

Baca Juga: 3 Sanggahan Rachel Vennya, Kabur dari Wisma Atlet hingga Menjadi Duta Karantina

Petisi bertajuk 'Segera proses hukum Rachel Vennya berani kabur dari karantina' tersebut dilatarbelakangi dugaan tindakan nekat yang dilakukan Buna.

Melalui petisi online itu, diharapkan Vennya segera diproses hukum dan menerima balasan setimpal atas pelanggaran yang dilakukan.

Dilansir Malang Terkini dari laman change.org Selasa, 19 Oktober 2021, jumlah warganet yang sudah menandatangani petisi tersebut sudah hampir mencapai 5.000.

Baca Juga: Terancam 1 Tahun Penjara jika Terbukti Kabur dari Wisma Atlet, Rachel Vennya Beri Klarifikasi

Buna sendiri tidak menampik kesalahan yang telah dilakukan, saat menghadiri sebuah segmen di kanal YouTube Boy William, dirinya mengaku malu, menyesal hingga siap di proses hukum.

Rachel bahkan mengaku tidak melakukan karantina sama sekali sekaligus membantah tudingan bahwa dirinya meminta dijadikan sekamar dengan sang pacar.

Ibu dari dua anak ini juga mengungkap salah satu alasannya tidak menjalankan kewajiban karantina adalah rindu kepada sang buah hati.

Baca Juga: Diduga Kabur dari Karantina usai Pulang dari AS, Selebgram Rachel Vennya Minta Maaf

"Perlakuan aku ini salah dan gak ada pembenaran sama sekali, alasan aku juga gak bisa dibenarkan sama sekali, alasan aku pengen ketemu anak-anak, tapi itu bukan alasan yang tepat," ucap Rachel Vennya.

Hingga tulisan ini diturunkan, belum ada info terbaru terkait perkembangan dugaan kasus yang dialami Rachel Vennya, namun kabar ini telah beredar luas dan memantik beragam reaksi.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Change.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x