Biodata Profil Marshel Widianto, Komika Tanjung Priok: Umur, Pendidikan hingga Akun Instagram

- 6 April 2022, 19:50 WIB
Berikut ini biodata dari Marshel Widianto komika asal Tanjung Priok lengkap dengan usia, agama, hingga alamat instagramnya.
Berikut ini biodata dari Marshel Widianto komika asal Tanjung Priok lengkap dengan usia, agama, hingga alamat instagramnya. /Instagram/marshel_widianto/

MALANG TERKINI – Biodata Marshel Widianto seorang komika asal Tanjung Priok lengkap dengan agama, umur hingga alamat Instagram.

Profil Marshel Widianto komika sekarang banyak dicari orang segala sesuatu tentang dirinya.

Kisah perjalanan hidup Marshel Widianto cukup berliku. Mulai dari menjadi penonton bayaran di beberapa acara televisi hingga menjadi pengisi acara tersebut.

Baca Juga: Instagram Marshel Widianto Mendadak Diserbu Pertanyaan Warganet Terkait Video Dea Onlyfans

Dalam profilnya, Marshel Widianto bahkan pernah agar tidak membayar ongkos kendaraan, dia menjadi pengamen di kendaraan umum itu.

Marshel Widianto adalah pemuda kelahiran Tanjung Priok, Jakarta Utara 26 tahun yang lalu tepatnya pada 30 Mei 1996.

Marshel Widianto merupakan pemuda lulusan dari SMKN 48 Jakarta hidup bersama dengan 3 orang adiknya di sebuah rumah petak.

Baca Juga: Siapa Komedian M yang Diduga Membeli Video Syur Dea OnlyFans? Polisi Sebut akan Periksa Minggu Ini

Komedian ini telah menjalani berbagai profesi yang pernah dijalani seperti jadi kurir minyak angin palsu bahkan pernah pula menjadi penagih hutang.

Saat Marshel menjadi penonton bayaran di beberapa televisi ternyata membuat dirinya menjadi asisten Adjis Doaibu.

Saat menjadi asisten Adjis Doaibu itulah Marshel Widianto akhirnya bisa masuk ke dalam komunitas Stand Up Indo Jakarta Utara.

Dalam 2 tahun mengikuti komunitas tersebut, ia mengikuti kompetisi Stand Up Comedy Academy Musim 3 dan berhasil masuk menjadi finalis 20 besar.

Baca Juga: FIX! Pemerintah Putuskan Cuti Bersama dan Libur Lebaran 2022 Sebanyak 10 Hari, Catat Tanggalnya

Dari menjadi finalis Stand Up Comedy Academy Musim 3 ini ternyata membuka peluang rejeki bagi Marshel Widianto dapat masuk ke dunia hiburan.

Film pertamanya berjudul Laundry Show di tahun 2019 produksi dari Tripar Multivision Plus kemudian membuka peluang bagi dirinya untuk masuk ke dunia perfilman.

Sampai dengan tahun 2021 sudah ada 5 film yang pernah ia bintangi seperti film yang berjudul Laundry Show, Pergi Pagi Pulang Untuk Reborn, Cek Toko Sebelah The Series 2, Julid oh Julid, serta Joe & Robot Kopi.

Tidak hanya itu, Marshel Widianto bahkan pada tahun 2021 pernah menjadi model video klip milik Arsy Widianto berjudul Mencintai Hati yang Tak Cinta.

Sekarang wajah Marshel Widianto wara wiri di layar kaca dengan berbagai program televisi yang membayar dirinya bahkan kini ia menjadi brand ambassador sebuah produk skincare.

Baca Juga: Kabar Gembira! Menko PMK Bocorkan Jadwal Cuti Bersama dan Libur Lebaran 2022

Berikut biodata dari Marshel Widianto yang dirangkum oleh Malang Terkini dari berbagai sumber.

Nama Lengkap: Marshel Widianto
Tempat, tanggal lahir: Tanjung Priok, 30 Mei 1996
Usia: 25 tahun
Lulusan: SMKN 48 jakarta
Profesi: Pelawak tunggal, Aktor, Pembawa acara
Tahun aktif: 2017–sekarang
Nama ayah: Wahono
Nama ibu: Ruly
Agama: Kristen
Alamat Instagram: @marshel_widianto

Itulah biodata dan profil Marshel Widianto, seorang komika Tanjung Priok lengkap dengan agama, usia hingga alamat instagramnya.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah