Pentingnya Kesadaran Orang Tua Terhadap Kesehatan Mental pada Anak

- 8 Februari 2023, 08:14 WIB
Ilustrasi. Child Stress
Ilustrasi. Child Stress /geralt/pixabay/

3. Menyakiti diri sendiri

Ketika anak mengidap gangguan mental, ia akan sering mengalami kekhawatiran dan memiliki rasa takut yang berlebihan. Akumulasi dari perasaan stres tersebut membuat anak kesulitan mengelola emosi dan cenderung menyalahkan diri sendiri. Perasaan itulah yang dapat berujung pada keinginan anak untuk menyakiti diri sendiri.

4. Kesehatan fisik terganggu

Ternyata gangguan mental juga dapa memengaruhi kondisi fisik pada anak, loh. Tak hanya penyakit fisik seperti pusing berkepanjangan, penurunan berat badan karena stress yang menyebabkan gangguan makan juga bisa menjadi tanda penyakit mental anak.

Baca Juga: Horoskop Uang dan Karir 2023: Aries dan Taurus

5. Suasana hati yang mudah berubah

Mood atau suasana hati anak yang mudah berubah secara tiba-tiba bisa menjadi indikasi gangguan mental. Sebeb perubahan mood tersebut adalah gejala umum ADHD, depresi hingga bipolar.

Upaya Menjaga Kesehatan Mental Anak

1. Menjadi teman bagi anak dan cobalah berbicara dari hati ke hati dengan mereka. Berbicara tentang bagaimana perasaan anak menunjukkan bahwa anda sebagai orang tua sangat peduli dengan mereka.

2. Katakana pada anak bahwa orang dewasa juga memiliki masalah yang tidak bisa diselesaikan sendiri, dengan begitu mereka tidak akan ragu meminta bantuan anda saat ada masalah.

Baca Juga: Peduli dengan Kesehatan Mental Anak? Orang Tua Harus Tahu Cara Berdialog dengan Mereka

Halaman:

Editor: Iksan

Sumber: yankes.kemkes.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x