Bolehkah Berolahraga saat Menstruasi? Ini Penjelasannya

17 Januari 2021, 07:25 WIB
Ilustrasi olahraga /PIXABAY/RyanMcGuire

MALANG TERKINI - Banyak yang beranggapan saat menstruasi sebaiknya tidak diperuntunkan untuk tidak melakukan aktivitas fisik. Faktanya, berolahraga saat menstruasi ternyata memiliki manfaat.

Meski datangnya hanya sebulan sekali, menstruasi bukanlah yang paling ditunggu-tunggu oleh kebanyakan perempuan. Pasalnya, kram perut dan sakit punggung yang datang menyertai bisa menyulitkan untuk beraktivitas.

Olahraga merupakan aktivitas tubuh yang menyehatkan. Namun, pada kondisi tertentu, seperti saat sedang haid, Anda perlu menyesuaikan jenis olahraga yang akan dilakukan.

Baca Juga: Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan saat Gunakan Krim Mata yang Harus Diketahui

Semakin aktif Anda berolahraga saat menstruasi dan semakin rutin Anda menjalani latihan tersebut, maka gejala PMS tidak akan lagi menyiksa.

Berikut adalah beberapa manfaat berolahraga saat menstruasi yang bisa Anda coba:

- Memperbaiki mood

Saat berolahraga, tubuh akan menghasilkan hormon endorfin. Endorfin akan membantu Anda menjadi lebih rileks, merasa lebih baik, memperbaiki suasana hati (mood), dan tidak merasa stres saat PMS.

- Mengatasi kram perut

Olahraga saat menstruasi yang dilakukan secara rutin justru dapat mengendalikan keluhan sakit perut saat haid yang parah akibat premenstruation syndrome (PMS).

Hal ini karena tubuh akan menghasilkan endorfin saat berolahraga. Endorfin adalah senyawa kimia yang dilepaskan oleh otak untuk membantu meringankan rasa sakit yang dialami wanita saat haid.

Baca Juga: 5 Jenis Cuka dan Manfaatnya, Ada Cuka Malt Bisa Turunkan Berat Badan

- Meringankan perut kembung

Pada saat menstruasi, wanita biasanya mengalami perubahan nafsu makan. Anda mungkin cenderung menginginkan jenis makanan yang manis selama menstruasi

Perubahan pola makan tersebut yang dapat menyebabkan kembung. Dengan melakukan olahraga secara rutin, perut kembung akan berkurang.

Setelah mengetahui berbagai manfaat olahraga saat haid, tentu sangat sayang jika Anda melewatkannya. Agar tetap dapat melakukan olahraga saat haid tanpa gangguan, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda ikuti.

Wanita yang berolahraga saat haid disarankan untuk minum yang cukup untuk mencegah dehidrasi. Selain itu, jangan lewatkan pemanasan. Pemanasan yang cukup dapat mencegah cedera.

Baca Juga: 5 Gejala ini Jadi Pertanda Anda Alami Penyakit Jantung, Termasuk Kaki dan Tangan Bengkak

Hal tak kalah penting, gunakan pembalut, tampon, atau menstrual pad yang tepat saat haid. Wanita pasti tak ingin sesi olahraga saat haid terganggu karena darah haid tembus.***

Editor: Ianatul Ainiyah

Tags

Terkini

Terpopuler