Inilah Manfaat yang Akan Didapatkan Jika Sering Minum Madu

28 Februari 2023, 14:15 WIB
Madu, minuman manis dengan sejuta manfaat //PIXABAY/fancycrave1

 

MALANG TERKINI – Madu sendiri sudah digunakan oleh manusia selama kurang lebih 8000 tahun. Bahkan dalam ritual pengobatan dari Tiongkok, madu merupakan bahan yang wajib ada.

Rasanya yang manis dengan khasiat yang tinggi membuat madu sangat digemari banyak orang dibandingkan obat-obatan alami maupun kimia dengan khasiat sama, namun dengan rasa yang pahit.

Madu pun sering dicampur dengan bahan-bahan lain dalam pengobatan alternatif, selain kandungannya yang tidak akan mengganggu efektivitas obat-obatan lain, tujuan dicampurkannya madu ini juga memiliki tujuan untuk memperbaiki rasa sehingga obat-obatan yang tadinya pahit bisa disukai anak-anak.

Baca Juga: Jangan Lengah! Cegah Bayi dari Risiko Obesitas, Ini 7 Caranya

Dikutip dari Natural Food Series, kandungan gizi dan nutrisi dari madu ini sangat beragam. Beberapa mengandung zat yang sangat penting dalam menjaga kesehatan serta imunitas tubuh, beberapa komponen gizi tersebut adalah, natrium, protein, karbohidrat, kolesterol, asam pantotenat, riboflavin, vitamin, zinc, besi, air, fruktosa, maltosa, dan glukosa.

Manfaat dan khasiat madu bagi kesehatan tubuh

Dan orang-orang yang sering mengkonsumsi madi diuntungkan dengan banyaknya manfaat yang didapat oleh tubuh, bahkan beberapa di antaranya sudah terkonfirmasi oleh ahli kesehatan. Dan berikut ini manfaat yang dihasilkan oleh madu:

1. Mampu menurunkan kadar kolesterol

Madu sendiri banyak mengandung karbohidrat sederhana yang mampu mengontrol kadar kolesterol yang terlalu tinggi, kandungan-kandungan lainnya seperti asam amino juga terbukti mampu untuk menekan kolesterol.

Baca Juga: Sering Ngeblank, Bisa Jadi Tanda Kabut Otak, Kenali Gejala dan Penyebab

2. Meringankan penderita diabetes

Walaupun madu memiliki rasa yang sangat manis bahkan bisa setingkat dengan gula, namun mengkonsumsinya sangat aman bagi para penderita diabetes. Madu yang banyak mengandung antioksidan mampu meningkatkan kadar produksi insulin dalam tubuh.

3. Mampu mengobati masalah pencernaan

Masalah pencernaan yang diakibatkan oleh kuman atau bakteri jahat yang menumpuk bisa diobati dengan madu karena ia mengandung methylglyoxal. Zat ini mampu melawan bakteri-bakteri jahat dalam saluran pencernaan.

4. Mencegah infeksi

Baca Juga: Yuk! Kenali Post Concert Depression, Gejala Stres yang Dialami Setelah Menonton Konser

Antibakteri yang terkandung dalam madu mampu melawan bakteri-bakteri bahkan kapang yang dapat menyebabkan infeksi. Dalam sebuah temuan di mesir, sebuah kendi dengan madu yang berusia kurang lebih 3000 tahun ditemukan masih layak dan bisa untuk dikonsumsi.

5. Meningkatkan kekebalan tubuh

Madu mengandung methylglyoxal, senyawa ini mampu meningkatkan jumlah sitokinin yang berperan dalam imunitas atau kekebalan. Dan karena madu juga memiliki kadar antioksidan yang cukup tinggi, maka kombinasi dari keduanya mampu meningkatkan kekebalan secara signifikan.

6. Mampu menurunkan berat badan

Sebagaimana yang telah banyak diketahui orang bahwa konsumsi gula berlebihan selain bisa meningkatkan resiko diabetes juga bisa menaikan berat badan secara cepat. Untuk beberapa orang, kenaikan berat badan merupakan masalah besar, terutama untuk kaum wanita.

Sehingga mengkonsumsi madu yang manis dapat meminimalisir keinginan untuk mengkonsumsi gula-gulaan yang dapat menambah berat badan yang juga bisa mengundang penyakit.

Baca Juga: Inilah Bahaya Diffuse Axonal Injury, Cedera yang Menimpa David Korban Penganiayaan

7. Membantu meredakan asma

Konsumsi madu secara teratur dan berkelanjutan dapat mencegah selaput lendir yang ada di saluran pernafasan mengeluarkan lendir secara berlebihan yang nantinya bisa menyebabkan pengendapan di saluran pernafasan. Pengendapan ini akan mempersempit jalur keluar masuk udara yang menjadi sebab utama asma.

8. Madu dapat menghilangkan ketombe

Ketombe yang terjadi akibat kulit kepala kekurangan nutrisi bisa diatasi dengan madu. Caranya pun terbilang sangat mudah, hanya dengan mencampurkannya dengan air lalu menggunakannya seperti shampo.

Nah, itu dia sedikit manfaat dari banyaknya manfaat yang terkandung dalam madu. Hampir semua penyakit-penyakit yang umum dijumpai di sekitar dapat dengan mudah diobati atau setidaknya bisa diringankan dengan cara mengkonsumsi madu secara teratur.***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler