Buah dan Sayur yang Dapat Mengubah Mood, Pisang bisa Ubah Wajah Cemberut

- 7 Desember 2020, 08:14 WIB
Pisang Ambon
Pisang Ambon /Unsplas/Giorgio Trovato

MALANG TERKINI - Di tengah kesibukan dan padatnya agenda tugas atau pekerjaan, ditambah kita masih dalam masa pandemi Covid-19 dan lingkungan sekitar yang mungkin tidak mendukung, rasanya bisa mengobrak-abrik mood seseorang.

Mengonsumsi makanan yang tepat ternyata bisa jadi salah satu solusi untuk mengatasi mood seseorang.

Dilansir dari Antara, mengonsumsi serat, khususnya dari sayur dan buah ternyata berdampak bagus untuk suasana hati.

Baca Juga: Jahe Punya Banyak Manfaat, Mulai Obat Mual Hingga Cegah Kanker

"Penting untuk mengurangi konsumsi makanan manis dan berlemak karena keduanya menyebabkan peradangan (inflamasi) di dalam tubuh. Akibatnya, neurotransmitter pada otak dapat terganggu dan berakibat pada kondisi mood yang tidak stabil," terang nutrition expert gummy multivitamin YOUVIT, Rachel Olsen pada Jumat, 4 Desember 2020.

Blackberry, blueberry, strawberry atau raspberry adalah pilihan terbaik untuk sarapan.

Buah-buahan jenis berri ini mengandung anthocyanidin yang bisa mengurangi inflamasi di tubuh dan sekaligus menurunkan tingkat depresi.

Kombinasikan buah-buah ini dengan yoghurt, susu, sereal atau biji-bijian saat sarapan untuk mood-booster.

Pisang, dapat membantu membalikkan wajah cemberut Anda, Buah ini kaya vitamin B6, yang membantu mensintesis neurotransmiter perasaan baik seperti dopamin dan serotonin.

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x