Kronologi Seorang Nenek Dijambret di Pakis Malang Terekam CCTV

- 12 Januari 2023, 16:03 WIB
Aksi penjambret kalung dari seorang nenek di Pakis, Malang, terekam kamera CCTV
Aksi penjambret kalung dari seorang nenek di Pakis, Malang, terekam kamera CCTV /Tangkap layar Instagram/@mlg24jam

MALANG TERKINI - Seorang nenek yang mengenakan kalung emas dijambret oleh sekelompok pemuda di Cakalan Tirtomoyo, Pakis, Malang.

Tindakan pencurian tersebut terekam oleh CCTV setempat, yang tak jauh dari rumah korban sekaligus tempat kejadian.

Pencurian kalung yang dipakai seorang nenek di Pakis, Malang tersebut terjadi pada Senin, 9 Januari 2023.

Tindakan pencurian itu dilakukan oleh empat orang pemuda di Cakalan Tirtomoyo Pakis, Malang pada waktu pukul lima sore.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Gempa 5,9 Guncang Malang Hari Ini, 9 Januari 2023

Kondisi lokasi kejadian yang sepi, membuat empat penjambret memiliki kesempatan melakukan tindakan pencurian tepat di depan rumah korban.

Kronologi penjambretan itu terekam jelas dari CCTV, diawali adanya empat orang pemuda saling berboncengan dengan dua motor.

Keempat pelaku semuanya mengenakan helm, sehingga wajahnya tak terlihat dari CCTV.

Dari rekaman CCTV juga terlihat aksi mereka yang tiba-tiba masuk di suatu gang dan berhenti tepat di depan rumah nenek atau korban.

Baca Juga: Update Perkembangan Kasus Tragedi Kanjuruhan Malang, Menko Polhukam Mahfud MD: Tidak Ada yang Puas

Entah kebetulan atau para penjambret sudah mengawasi sebelumnya, saat itu tepat sang nenek sedang berada di depan rumahnya sendirian.

Tak lama kemudian, salah satu dari pencuri itu turun dari motor, lalu menjambret kalung yang tersemat di leher sang nenek.

Korban seketika berteriak keras, dan dua keluarganya keluar langsung rumah segera mengejar para penjambret.

Aksi pencurian yang berlangsung sangat cepat, sehingga keempat pencuri berhasil kabur membawa kalung sang nenek.

Baca Juga: Kronologi Santri Ponpes An-Nur 2 Bululawang Malang Ditemukan Tergeletak Berdarah, Diduga Dianiaya Teman

Sontak warga langsung mengejar dan berteriak maling, namun para pelaku berhasil kabur. Meski begitu nomor motor plat pelaku pejambretan nampak terekam di CCTV.

Sehingga bisa membantu proses penangkapan para pelaku jambret di wilayah Cakalan Tirtomoyo, Pakis, Malang.

Video CCTV penjambret ini telah tersebar di media sosial, Instagram. Banyak warganet yang mengomentari postingan dengan mengungkapkan kejadian sama di daerahnya.

"Ini kayaknya yg jambret kalung ibu ibu di tempat sayur di jalan haji Nur Rois 1, pagi pagi bbrp waktu lalu," ungkap @gilang.posamma di komentar Instagram.

Baca Juga: Kasus Tragedi Kanjuruhan, Keluarga Korban Datangi Kemenko Polhukam Lantaran Merasa Belum Mendapat Keadilan

Ada lagi yang berkomentar bahwa ada kejadian sama di daerahnya.

"Ndk kampungku iki maeng," komentar lain dari @kaditsinam satu hari yang lalu.

Para warga daerah Malang diharap lebih berhati-hati, terlebih dalam mengenakan perhiasan yang mudah terlihat.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x