Pesawat China Eastern Airlines Dikabarkan Jatuh di Guangxi Angkut 132 Orang Menyebabkan Kebakaran Hutan

- 21 Maret 2022, 18:33 WIB
Pesawat China Eastern Airlines yang jatuh di Guangxi menyebabkan kebakaran hutan.
Pesawat China Eastern Airlines yang jatuh di Guangxi menyebabkan kebakaran hutan. /Paxels/Jonathan Borba

Dikutip dari reuters, 21 Maret 2022 dijelaskan bahwa pesawat berangkat dari Bandara Internasional Changshui, Kunming pukul 13.15 waktu setempat.

Sebenarnya pesawat ini dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Baiyun, Guangzhou pukul 15.07 waktu setempat.

Pukul 14.21 waktu setempat dilaporkan bahwa pesawat China Eastern Airlines itu menghilang dari pantauan radar ADS-B saat berada di atas kota Wuzhou.

Dari data penerbangan memperlihatkan bahwa pukul 14.19 WIB pesawat tiba-tiba jatuh meluncur dari ketinggian 8.869 meter dengan kecepatan 845 kilometer per jam.

Baca Juga: Kapan Seseorang Bisa Dikatakan Selingkuh? Simak Penjelasan Definisi dan Kategorinya

Data terakhir menunjukkan bahwa pesawat jatuh dengan kecepatan secara vertikal 31.000 meter per menit.

Pesawat Boeing 737 membawa 132 penumpang jatuh di pedesaan dekat kota Wuzhou, pegunungan di wilayah Guangxi, China bagian selatan.

Guangxi berada di antara Provinsi Yunnan dan Provinsi Guangdong wilayah selatan China serta berbatasan dengan Vietnam.

Sampai sekarang masih belum diketahui secara pasti jumlah korban kecelakaan yang membawa 123 penumpang dan 9 awak pesawat , masih dilakukan penyelamatan di gunung Guangxi.

Baca Juga: Pesawat Boeing 737 China Eastern Airlines Terjatuh di Pegunungan dengan Membawa 132 Penumpang

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah