Pemerintah Minta Masyarakat Download Aplikasi PeduliLindungi untuk Penggunaan eHAC

- 31 Agustus 2021, 15:16 WIB
Pemerintah sebut eHAC telah terintegrasi dengan Aplikasi PeduliLindungi.
Pemerintah sebut eHAC telah terintegrasi dengan Aplikasi PeduliLindungi. /Antara/Andi Firdaus/

MALANG TERKINI – Pemerintah melalui Kepala Pusat Data dan Informasi dr. Anas Ma'ruf minta masyarakat download Aplikasi PeduliLindungi.

Pemerintah meminta masyarakat mendownload Aplikasi PeduliLindungi agar dapat memanfaatkan fitur eHAC.

eHAC atau Electronic Health Alert Card sendiri merupakan kartu kewaspadaan kesehatan yang disyaratkan dalam penggunaan transportasi penerbangan.

Baca Juga: Terkait Dugaan Kebocoran Data eHAC, Kemenkes Berikan Klarifikasi

Saat ini Pemerintah telah mengintegrasikan eHAC dengan Aplikasi PeduliLindungi dengan sistem dan infrastruktur fitur yang berbeda.

Anjuran untuk men-download Aplikasi Peduli Lindungi  ini disampaikan oleh Anas Maruf dalam konferensi pers melalui Youtube Kementerian Kesehatan RI pada 31 Agustus 2021.

Penggunaan PeduliLindungi semakin meningkat, apalagi dengan penerapan protokol kesehatan menggunakan PeduliLindingi untuk di berbagai tempat-tempat,” terang Anas.

Pemerintah terus berusaha mengembangkan Aplikasi PeduliLindungi dari segi fitur maupun infrastruktur lain didalamnya.

Pengembangan ini dilakukan untuk memastikan pelayanan yang baik bagi masyarakat dalam penanganan Covid-19.

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah