Soal Petisi Boikot Saipul Jamil, Politisi NasDem Sebut Tekanan dari Masyarakat lebih Didengar Dibading KPI

- 8 September 2021, 14:02 WIB
Ilustrasi: Petisi Boikot Saipul Jamil
Ilustrasi: Petisi Boikot Saipul Jamil /Instagram/@saipuljamilreal/

MALANG TERKINI – Gelombang protes dan aksi boikot atas kembalinya kembali Saipul Jamil di televisi belakangan ini makin menguat.

Muncul petisi untuk boikot terhadap pedangdut yang pernah terlibat kasus pelecehan terhadap anak-anak tersebut sudah ditandatangani oleh ratusan ribu masyarakat.

Fenomena ini juga memunculkan sindiran terhadap Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dalam persoalan Saipul Jamil ini.

Baca Juga: Link dan Cara Ikut Tanda Tangan Petisi Boikot Saipul Jamil

Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Nasdem, Muhammad Farhan memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak ikut memeriahkan kebebasan Saipul Jamil.

"Tekanan masyarakat untuk boikot SJ (Saipul Jamil) lebih efektif dan lebih didengar oleh televisi Nasional, daripada himbauan KPI, kata Farhan saat ditemui di Kota Bandung pada Selasa 7 September 2021, sebagaimana dikutip dari Pikiran rakyat dalam artikel berjudul “DPR Minta Lembaga Penyiaran Bredel Saipul Jamil: Ajakan Boikot SJ Layak Disambut dengan Positif.”

“Maka saya ajak masyarakat untuk lakukan kontrol sosial dan tekanan publik kepada televisi Nasional yang mengabaikan tanggung jawab sosialnya," lanjut Farhan.

Menurut Farhan, kemeriahan yang terjadi saat bebasnya Saipul hingga yang bersangkutan hadir dalam sebuah program tv harus jadi pelajaran.

Baca Juga: Usai Tayangkan Saipul Jamil, Visinema Pictures Batalkan Kesepakatan dengan Trans TV

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x