Tips Ampuh Cara Menyimpan Daging Sapi di Kulkas Tahan Lama Hingga Berbulan-Bulan

10 Juli 2022, 21:02 WIB
cara menyimpan daging sapi di kulkas agar bisa bertahan lama dan tidak merusak kualitas daging. /Pixabay/towieden

MALANG TERKINI – berikut cara menyimpan daging sapi di kulkas agar tetap awet dan tahan lama hingga berbulan-bulan.

jika kita membeli daging sapi yang banyak, maka sangat sulit jika kita harus memasaknya secara sekaligus. Jadi sebaiknya kita simpan dalam kulkas terlebih dahulu.

Dalam menyimpan daging sapi ke dalam kulkas, tidak bisa asal menyimpan saja tetapi ada beberapa Langkah yang perlu diperhatikan agar daging sapi yang kita simpan dapat bertahan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Cara Pemotongan Hewan Kurban yang Halal, Benar, dan Tidak Membahayakan

Lantas seperti apa cara menyimpan daging daging sapi dalam kulkas? Dalam artikel ini Malang Terkini sajikan penjelasannya secara singkat dan jelas.

Berikut cara menyimpan daging sapi di dalam kulkas agar bisa tahan lama dan tidak berbau sebagaimana dikutip Malang Terkini dari video yang diunggah kanal YouTube mama evan pada 4 Februari 2020.

Potong daging sapi terlebih dahulu agar lebih mudah ketika disimpan. Untuk ukuran potongannya sesuai selera tetapi jangan terlalu besar.

Baca Juga: Profil dan Biodata Malika Bestari, Wanita Cantik yang Dikabarkan Akan Dinikahi Afgan

Siapkan plastik yang agak tebal untuk membungkus, kemudian potong sesuai selera. Plastik yang dipotong harus berbentuk akhir segiempat.

Setelah plastik lembaran berbentuk segiempat sudah terkumpul banyak, rapatkan salah satu sisinya dengan menggunakan alat.

Alat yang digunakan adalah Vacuum sealer. Alat ini memang biasa digunakan untuk merapatkan bagian ujung plastik.

Baca Juga: Fakta Unik Tentang Arawinda Kirana, Artis yang Trending di Twitter Akibat Tudingan Skandal Perselingkuhan

Caranya sangat mudah yaitu ambil 2 lembar plastic kemudian plastic tersebut dibuat berimpit, setelah itu rapatkan ketiga sisinya dengan menggunakan vacuum sealer sehingga hanya tinggal satu sisi yang belum rapat.

Selanjutnya plastik tersebut akan berbentuk seperti kantong. Kemudian masukkan daging sapi yang sudah dipotong-potong tadi kedalam plastik tersebut.

Setelah semua daging dimasukkan ke dalam plastik, vacuum Kembali satu ujung plastik yang belum rapat. Sehingga semua ujung plastic tertutup rapat.

Setelah terbungkus rapi, masukkan daging sapi tersebut ke dalam freezer. Dengan menggunakan cara ini maka daging sapi yang kita simpan dapat awet hingga berbulan-bulan.

Baca Juga: Jadwal Tayang dan Link Nonton Film Melur untuk Firdaus, Ingat Khusus Hari Ini!

Setelah dikeluarkan nanti, daging sapi tersebut akan tetap merah dan terlihat masih segar. Sebelum dimasukkan ke freezer, sebaiknya tidak dicuci terlebih dahulu.

Dengan menyimpan daging sapi ke dalam kulkas dan dapat diawetkan dalam waktu yang lama, itu akan mempermudah kita ketika akan memasak daging sapi yang terlalu banyak sehingga bisa dimasak secara perlahan.

Demikian cara menyimpan daging sapi di dalam kulkas atau freezer agar daging tersebut bisa bertahan lama. Semoga bermanfaat.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler