17 Rekomendasi Film Anime Studio Ghibli Terbaik, Seni Menyentuh Jiwa

- 11 Maret 2023, 20:01 WIB
Hayao Miyazaki, pendiri Studio Ghibli, 17 rekomendasi film anime Studio Ghibli terbaik, seni menyentuh jiwa
Hayao Miyazaki, pendiri Studio Ghibli, 17 rekomendasi film anime Studio Ghibli terbaik, seni menyentuh jiwa //Tangkapan layar YouTube/Yuening Bai

MALANG TERKINI – Studio Ghibli, rumah produksi film animasi Jepang yang sangat menyentuh Jiwa. Karya-karya Ghibli terkenal di seluruh dunia dari berbagai lintas generasi karena seni yang disajikan dengan sangat detail dan penuh pesan moral di dalamnya.

Mungkin Anda merupakan penggemar animasi dari rumah produksi yang didirikan sejak 15 Juni 1985 ini. Tiga pendiri utama Studio Ghibli yaitu Hayao Miyazaki, Isao Takahata, dan Toshio Suzuki disebut-sebut sebagai The Godfather of Japanese Anime.

Animasi dan cerita-cerita film yang disajikan oleh Studio Ghibli mengena secara berbeda. Setiap frame pada animasi ini adalah sebuah lukisan yang indah dan memiliki makna yang menghangatkan hati.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Anime Terbaik Tahun 2021: Mulai Dari Tokyo Revengers, One Piece Hingga Jujutsu Kaisen

Selain cerita-ceritanya memang menghibur tetapi juga banyak sekali makna yang tersirat di baliknya. Animasi ghibli dirancang dengan sangat baik dengan memuat kombinasi kultur, mitos, dan fantasi.

Selain itu, animasi Ghibli berpadu dengan pemandangan realisme yang animasinya sangat indah dan mengagumkan. Animasi Studio Ghibli juga dipadukan dengan musik yang disajikan oleh seorang komposer musik, Joe Hisaishi.

Berikut adalah 17 film anime Studio Ghibli terbaik sebagai berikut:

1. The Wind Rises

Berlatar perang dunia kedua, seorang anak kecil bernama Jiro yang tergila-gila dengan pesawat terbang dan bercita-cita untuk membuat desain pesawat terbang yang hebat. Jiro memiliki prinsip bahwa pesawat bukanlah alat perang.

Ketika Jiro beranjak dewasa, ia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Tokyo. Dalam perjalanan menaiki kereta, topi Jiro diterbangkan angin dan ditangkap oleh gadis kecil yang akan menjadi pujaan hati Jiro kelak.

Inilah awal kisah cinta yang indah dan penuh haru antara mereka berdua. Film ini mengajarkan tentang kebahagiaan dan rasa sakit yang ditimbulkan oleh pengorbanan demi cinta dan cita-cita.

Baca Juga: Minimnya Armada Truk Sampah di Kota Malang Sebabkan Banyak TPS Tidak Layak Fungsi

2. Grave of the Fireflies

Mengisahkan seorang anak laki-laki bernama Seita dan adik perempuannya yang lucu bernama Setsuko. Film ini menceritakan kisah mereka berdua yang berusaha bertahan hidup di tengah kondisi perang dunia kedua.

Ibu mereka meninggal setelah tentara Amerika melakukan pengeboman besar-besaran di kota mereka. Ayah mereka sedang bertugas menjadi pasukan angkatan laut Jepang. Akhirnya, Seita dan Setsuko menumpang di rumah bibi mereka.

Namun, hubungan mereka mulai. Oleh sebab itu, mereka berdua memutuskan pergi dan tinggal di sebuah tempat kosong mirip gua. Keadaan sempat membaik tetapi kembali memburuk setelah mereka kembali kesulitan mencari makanan dan kondisi kesehatan Setsuko yang menurun.

Film ini dianggap sebagai film Ghibli yang memiliki alur cerita paling menyayat hati. Film ini akan membuat penonton banjir air mata.

3. Only Yesterday

Menceritakan kisah seorang wanita berusia 27 tahun bernama Taeko Okajima, seorang pegawai kantor di Tokyo. Ia mengambil cuti tahunannya selama 10 hari dan memutuskan menghabiskan waktunya di pedesaan pegunungan.

Baca Juga: 5 Tempat Nongkrong di Semarang yang Asik untuk Hangout

Taeko digambarkan sebagai karakter yang belum dapat berdamai dengan diri sendiri karena banyak hal terjadi pada masa kecil yang mempengaruhi psikologisnya.

Menghabiskan banyak waktu di pedesaan membuatnya mulai belajar untuk berdamai dengan diri sendiri.

Film ini menampilkan lingkungan pedesaan yang sangat sejuk dan indah. Film ini mengajarkan banyak sekali pesan moral mengenai aspek sosial, pendidikan, maupun romansa.

4. From Up on Poppy Hill

Grup remaja di Yokohama yang berjuang menyelamatkan club house mereka yang akan dirobohkan. Salah satu dari mereka adalah Umi, seorang siswi remaja yang sempat menutup diri saat mengetahui bahwa kapal yang dinaiki ayahnya karam.

Hidupnya mulai berubah sejak ia bertemu dengan Shun Kazama. Poppy Hill tempat kedua remaja ini tinggal menjadi saksi bisu kedekatan romantis mereka yang apa adanya.

Film ini berlatar di pedesaan tepi laut pada tahun 1960an yang menampilkan suasana tempat di dataran tinggi yang estetik dan penuh dengan nuansa alam.

5. When Marnie Was There

Tinggal bersama keluarga yang tidak ia kenal di Kota Hokkaido membuat Anna menjadi bosan. Ia mencari ketenangan dan menemukan sebuah rumah besar yang ada di dekat rawa.

Baca Juga: Kisah Tamim Ad-Dari, Sahabat dan Penasihat Rasulullah Perihal Ibadah Umum yang Pernah Bertemu Dajjal

Di sanalah ia bertemu Marnie, gadis cantik berambut pirang. Akhirnya, Marnie berteman dekat dengan Anna. Di sinilah awal dari kejutan plot twist yang mencengangkan terjadi.

6. My Neighbor Totoro

Menceritakan seorang professor dan kedua putri kecilnya Satsuki dan Mei pindah ke sebuah rumah di pedesaan yang dekat dengan sebuah pohon besar. Konon kabarnya pohon tersebut dihuni oleh roh penjaga hutan.

Suatu ketika, Mei tanpa sengaja masuk ke dalam pohon tersebut dan bertemu dengan makhluk aneh yang ia beri nama Totoro. Akhirnya, Satsuki dan Mei bersahabat dengan Totoro.

Suatu hari, Mei mengetahui penyakit ibunya yang bertambah parah di rumah sakit. Mei mendadak menghilang setelah mendengar kabar tersebut. Satsuki meminta bantuan Totoro untuk mencari Mei.

Melalui cerita yang sederhana, film ini akan membawa kita merasakan kembali indahnya masa kanak-kanak.

7. Spirited Away

Mengisahkan seorang gadis berusia 10 tahun bernama Chihiro dan kedua orang tuanya yang tanpa sengaja masuk ke dunia roh. Hal tersebut menyebabkan kedua orang tuanya berubah menjadi seekor babi.

Chihiro bertemu dengan sosok misterius bernama Haku yang menjelaskan bahwa tempat tersebut adalah sebuah resort yang merupakan tempat makhluk supranatural beristirahat.

Untuk mengembalikkan wujud orang tuanya, Chihiro harus bekerja di sebuah pemandian yang dipimpin oleh penyihir bernama Yubaba. Film ini berhasil mencapai puncak kesuksesan dan menjadi satu-satunya film anime Jepang yang meraih penghargaan Oscar.

Baca Juga: Rahasia Badan Singset dengan 5 Resep Jamu Pasca Melahirkan yang Mudah Dibuat

8. Ponyo

Menceritakan seekor ikan mas ajaib bernama Ponyo yang berhasil kabur dari jaring nelayan tetapi tidak sadarkan diri setelah terbentur botol selai. Ia terdampar di dekat tebing dekat kediaman anak laki-laki bernama Sosuke.

Singkat cerita mereka berteman. Namun, ayah Ponyo memerintahkan ia untuk kembali ke laut. Ponyo membangkang perintah ayahnya dan mencuri obat sihir rahasia agar menjadi manusia.

Karakter Ponyo yang menggemaskan akan membuat penonton terhibur. Film ini mengajarkan kita untuk senantiasa menjaga kelestarian alam terutama ekosistem laut. Film ini juga penuh dengan pesan moral untuk menjaga hubungan antar makhluk hidup.

9. Whisper of the Heart

Menceritakan Shizuku, seorang anak SMP yang sangat hobi membaca. Shizuku rajin mengunjungi dan meminjam buku di perpustakaan. Kebanyakan buku yang dipinjam Shizuku sudah pernah dipinjam oleh Seiji Amasawa.

Lelaki misterius ini memiliki preferensi bacaan yang sama dengan Shizuku. Hal inilah yang membuatnya tertarik dengan Seiji. Dari sinilah petualangan jati diri Shizuku dimulai.

Film ini mengajarkan untuk tidak menyerah terhadap sesuatu dan diyakini dan bagaimana cinta dapat membuat seseorang berjuang dan mengubah diri sendiri menjadi lebih baik.

10. Kiki’s Delivery Service

Menceritakan seorang Kiki, penyihir cilik baik hati yang akan meninggalkan rumah orang tuanya. Ini adalah tradisi yang harus dilakukan penyihir setelah berumur 13 tahun. Kiki pergi bersama kucing hitamnya yang dapat berbicara bernama Jiji.

Dengan menaiki sapu terbang, Kiki tiba di kota besar di tepi laut. Ternyata menjadi penyihir di kota besar tidak semudah yang Kiki bayangkan. Banyak sekali rintangan yang harus Kiki lalui.

Baca Juga: Dor! Kronologi Dua Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polres Malang Setelah Melakukan Perlawanan

Fokus utama film ini bukanlah tentang ilmu sihir tetapi perjalanan Kiki menuju proses pendewasaan dan mencari jati diri.

11. The Tale of the Princess Kaguya

Berawal ketika seorang kakek pemotong bamboo menemukan sebuah rebung bambu yang berisi sesosok makhluk menyerupai putri kecil memakai kimono. Ketika kakek itu memperlihatkannya ke istrinya, tiba-tiba putri kecil tersebut berubah menjadi bayi manusia.

Tidak seperti bayi manusia pada umumnya, bayi itu lebih cepat mengalami pertumbuhan. Dalam waktu singkat, bayi tersebut menjadi gadis kecil yang cantik yang diberi nama Kaguya.

Film ini diangkat berdasarkan kisah rakyat Jepang. Film ini disajikan dengan konsep sederhana tetapi dapat membuat penonton tenggelam dalam emosi dan mengajarkan arti keikhlasan.

12. Castle in the Sky

Pada suatu malam, Pazu, anak laki-laki yang bekerja di tambang batubara menemukan Sheeta yang melayang jatuh ke bumi secara perlahan. Sekelompok perompak dan tentara sedang mengejar Sheeta untuk merebut batu ajaib yang dimilikinya. Demi menyelamatkan nyawa Sheeta, Pazu terlibat berbagai petualangan dalam melindunginya serta mencari istana terbang Laputa.

Film ini merupakan film pertama Studio Ghibli sejak rumah produksi animasi tersebut dirilis pada tahun 1985. Melalui film ini, Ghibli mulai mengepakkan sayapnya dengan berbagai film animasi yang terkenal penuh makna.

13. Nausicaä of the Valley of the Wind of the Valley of the Wind

Berlatar di masa depan ketika dunia sedang terancam bahaya karena wabah para serangga besar yang menghabisi peradaban manusia.

Nausicaä, seorang putri dari lembah angin yang terlibat dalam pertempuran melawan Torumekia, kerajaan yang mencoba untuk memusnahkan sebuah hutan yang dihuni oleh serangga mutan raksasa.

Baca Juga: 7 Tips Sehat saat Musim Hujan untuk Hindari Penyakit Serius, Nomor 3 Sering Diabaikan

Nausicaä berusaha mencegah Torumekia untuk tidak membuat hewan-hewan tersebut marah. Film ini mengajarkan tentang bagaimana menjaga alam sekitar.

14. Howl’s Moving Castle

Sophie, seorang gadis yang dikutuk oleh seorang penyihir jahat dengan mengubahnya menjadi seorang nenek tua. Penyihir jahat itu mencari Howl, seorang penyihir yang sebelumnya pernah menyelamatkan Sophie ketika diserang pengikut penyihir jahat.

Dengan tampilan fisiknya yang baru, Sophie berkelana dan menemukan istana bergerak milik Howl. Dengan ini, petualangan hidup Sophie dimulai.

Film ini mengajarkan tentang dahsyatnya kekuatan hati dan kekuatan mengasihi. Ketika kita mengasihi seseorang, kita akan melakukan apapun demi kebaikan orang yang kita kasihi tersebut.

15. Princess Mononoke

Ketika sedang melindungi desanya dari iblis babi, pemuda bernama Ashitaka mendapatkan kutukan mematikan. Untuk menyelamatkan hidupnya, ia harus pergi ke hutan barat.

Sesampainya di sana, Ashitaka menyaksikan peperangan antara seseorang perempuan bernama Eboshi dan klannya melawan dewa-dewa hutan dan seorang perempuan muda pemberani bernama putri Mononoke.

Dengan kejadian yang disaksikannya, Ashitaka berusaha menghentikan pertumpahan darah tersebut. Ini adalah sebuah film dengan pesan moral tentang kelestarian lingkungan yang dibalut dalam cerita fantasi yang mengagumkan.

Baca Juga: Apakah Mengorek Telinga Dapat Membatalkan Puasa? Simak Penjelasan Buya Yahya

16. The Secret World of Arrietty

Menceritakan seorang manusia kecil bernama Arrietty yang tinggal di bawah rumah seorang keluarga secara diam-diam. Singkat cerita, keberadaan Arrietty diketahui oleh anak pemilik bernama Sho.

Di sinilah awal mula mereka berteman dekat dan menjadi rahasia antara mereka berdua.

17. Pom Poko

Pom Poko mungkin kurang diperhatikan dalm karya-karya Ghibli tetapi masih pantas disebut sebagai salah satu karya terbaik Studio Ghibli.

Mengisahkan perjuangan rakun yang tinggal di pinggiran kota dan melawan proyek pembangunan yang semakin meluas. Film ini memiliki pesan yang kuat terkait lingkungan dan kritik pedas terhadap industri pembangunan.***

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x