Deretan Kebiasaan Sepele Sering Dilakukan yang Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh

- 1 Agustus 2021, 21:06 WIB
dr. Tirta ungkap 2 kebiasaan sepele yang harus dihindari
dr. Tirta ungkap 2 kebiasaan sepele yang harus dihindari /Pixabay/bzndenis

MALANG TERKINI – Tak sedikit masyarakat yang terkena penyakit karena menyepelekan hal-hal kecil. Seperti menahan kencing yang akan menyebabkan infeksi hingga batu ginjal.

Memang banyak yang tak menyadari bahwa hal kecil dan sepele akan selalu dianggap tidak penting, namun hal tersebut hanya akan membawa penyakit yang tidak disadari apa penyebabnya.

Dikutip Malang Terkini melalui kanal Youtube Tirta PengPengPeng pada 1 Agustus 2021, dr. Tirta mengungkapkan 2 kebiasaan yang sering dilakukan ini akan membahayakan kesehatan.

Baca Juga: dr. Tirta Minta Kemenkes Perhatikan Penanganan Kasus Covid-19 di Luar Jakarta

Mengorek telinga

Hal pertama yang sering dilakukan yaitu mengorek telinga ketika terasa gatal. Penyebab rasa gatal tersebut bisa disebabkan oleh kotoran yang ada di dalam telinga.

Lebih lanjut dr. Tirta mengatakan bahwa mengorek telinga dengan cotton bud justru akan mengakibatkan penyumbatan kotoran yang ada di dalam telinga.

“Nah kadang kotoran ini itu sangat mengganggu, kalau mengganggu biasanya akan memakai cotton bud. Kalau konsultasi dari dokter THT, cotton bud itu justru akan mendorong kotoran ke gendang telinga,” kata dr. Tirta sebagaimana dikutip Malang Terkini melalui kanal Youtube Tirta PengPengPeng pada 1 Agustus 2021.

“Kotoran tersebut akan mengumpul di gendang telinga dan akhirnya akan membuat penyumbatan di gendang telinga. Kotoran tersebut jadi keras yang mengakibatkan kalian bisa kehilangan pendengaran karena tersumbat,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Yuni Astutik

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah