Pahami 6 Reaksi Tubuh Saat Cemas, dari Gemetar hingga Berkeringat

- 25 September 2021, 12:05 WIB
Ilustrasi: 6 Tanda Saat Kamu Alami Kecemasan
Ilustrasi: 6 Tanda Saat Kamu Alami Kecemasan /Pixabay/Gerd Altmann

MALANG TERKINI - Cemas atau anxiety adalah tanggapan pada ancaman nyata atau khayal. Biasanya cemas karena seseorang khawatir pada masa depan atau keadaan yang belum pasti.

Seseorang  biasanya mengalami kecemasan, karena persoalan yang dihadapi belum ada penyelesaiannya.  Termasuk rasa kekhawatiran pada sesuatu yang belum terjadi.

Cemas karena akan wawancara kerja atau akan mengikuti ujian. Cemas dengan masa depan yang belum menemui kejelasan, dan seterusnya.

Baca Juga: Terlalu Banyak Minum Air Bisa Berbahaya? Kebiasaan Ini Sebabkan Gangguan Kesehatan

Mungkin cemas adalah sesuatu yang biasa, akan tetapi jika dibiarkan bisa menjadi gangguan dalam psikologis manusia.

Gangguan kecemasan bisa menimbulkan ketakutan, bahkan ganggan pada fisik. Salah satu yang paling sering ditemui adalah takut kelemahan. Apalagi saat memikirkan sesuatu yang tidak menyenangkan. 

Gangguan ini bisa terjadi pada siapa saja, termasuk anak-anak, remaja, dewasa, maupun lansia.

Baca Juga: 5 Cara Mengobati Cemas Menurut Islam

Menurut Profesor Robert Priest (1994) menyebutkan ada beberapa sumber kecemasan dalam diri manusia.  Karena pergaulan, kesehatan, anak-anak, kehamilan, goncangan rumah tangga, kesulitan ekonomi, pekerjaan, ujian, dan lain sebagainya.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Buku Depresi Tinjauan Psikologis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x