BPOM Rilis Daftar 23 Obat Sirup yang Bebas dari Kandungan Etilen Glikol dan Dietilen Glikol

- 24 Oktober 2022, 06:03 WIB
Daftar 23 Obat Sirup Tidak Mengandung Etilen Glikol atau Dietilen Glikol
Daftar 23 Obat Sirup Tidak Mengandung Etilen Glikol atau Dietilen Glikol /Ilustrasi/Pexels/Cottonbro/

MALANG TERKINI – BPOM kembali rilis hasil pengujian terhadap 102 produk obat yang diduga digunakan pasien gagal ginjal akut.

Sebanyak 102 obat tersebut, 23 produk obat sirup diantaranya dinyatakan bebas dari kandungan etilen glikol dan dietilen glikol.

23 obat sirup tersebut dinyatakan tidak menggunakan propilen glikol, polietilen glikol, sorbitol, atau gliserin/gliserol, sehingga aman digunakan selama sesuai aturan pakai.

Baca Juga: Panduan Aman Konsumsi Obat Sirup dari BPOM di Tengah Merebaknya Gagal Ginjal Akut pada Anak-Anak

Berdasarkan penjelasan BPOM RI Nomor HM.01.1.2.10.22.173 Tanggal 22 Oktober 2022 tentang Informasi Kelima Hasil Pengawasan Bpom Terkait Sirup Obat Yang Tidak Menggunakan Propilen Glikol, Polietilen Glikol, Sorbitol, Dan/Atau Gliserin/Gliserol.

Adapun 23 produk tersebut akan dijelaskan berikut ini lengkap dengan bentuk sediaan, nama pemilik izin edar atau distributor, dan kegunaan:

1. Alerfed Syrup, Guardian Pharmatama, obat flu

2. Amoxan dry syrup, Sanbe Farma, antimikroba

3. Amoxicilin dry syrup, Mersifarma TM, antimikroba

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x