Bukan ke Palestina, Israel Luncurkan Serangan Rudal Dekat Damaskus Suriah

3 November 2021, 13:25 WIB
Israel lancarkan serangan rudal ke Suriah /Pixabay/ ErikaWittlieb

MALANG TERKINI - Israel telah meluncurkan serangan udara dengan sejumlah rudal yang menargetkan daerah di pinggiran ibukota Suriah, Damaskus.

Serangan itu menurut TV pemerintah Suriah terjadi pada Rabu pagi 03 November, mengutip dari sumber militer Suriah.

Dilansir Malang Terkini dari Aljazeera, laporan itu menyebutkan serangan itu mengakibatkan beberapa kerusakan material, tetapi tidak ada laporan mengenai korban.

Baca Juga: Pemukim Ilegal Israel Terus Teror Warga Palestina Selama Panen Zaitun

Sampai berita ini diturunkan, belum ada komentar langsung dari pejabat Israel.

Sabtu lalu, Israel juga menembakkan rudal ke pinggiran ibukota Suriah, meskipun sempat dicegat oleh pertahanan udara Suriah.

Pada 14 Oktober, serangan udara Israel terhadap posisi Iran di Suriah Tengah juga menewaskan sembilan pejuang yang bersekutu dengan pemerintah Suriah.

Baca Juga: Waspada! Haid dalam Jangka Waktu Lama, Ini Faktor Penyebab dan Bahaya yang Mengintai

Serangan itu terjadi beberapa hari setelah Suriah menuduh Israel melakukan serangan di selatan negara itu.

Israel yang khawatir dengan pengaruh regional Iran yang berkembang dan kehadiran militer di Suriah telah meluncurkan ratusan serangan di Suriah selama bertahun-tahun.

Tetapi Israel sampai saat ini jarang mengakui atau membahas operasi semacam itu.

Baca Juga: Dua Roket dari Libanon Hantam Israel, Memicu Pembalasan

Serangan yang dilancarkan Israel ke negara Suriah biasanya terjadi pada malam hari.

Israel telah mengakui bahwa pihaknya menargetkan pangkalan, konvoi senjata, dan fasilitas yang terkait dengan milisi sekutu Iran, seperti kelompok Hizbullah Lebanon yang kuat.

Itu juga menargetkan pengiriman senjata yang diyakini ditujukan untuk kelompok tersebut.

Hizbullah berperang di pihak pasukan Presiden Suriah Bashar al-Assad dalam perang saudara.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Aljazeera

Tags

Terkini

Terpopuler