Volodymyr Zelensky Undang PM Jepang Fumio Kishida ke Kyiv, Bahas Rekonstruksi Pasca Perang

21 Maret 2023, 20:42 WIB
Ilustrasi. Perang Rusia-Ukraina ///Pixabay/Alexandra_Koch

MALANG TERKINI - Pada Selasa, 21 Maret waktu setempat, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengundang Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, Kishida tiba dengan selamat di Kyiv, Ukraina.

Kunjungannya tersebut dilakukan sangat rahasia, sehari sesudah lawatannya ke India dan ia adalah pemimpin G7 yang belum menginjakkan kaki di Ukraina setelah agresi militer Rusia.

Masuk melewati Polandia

Kishida masuk melalui jalur darat Polandia dengan kereta api. Sebelumnya ia tidak mengemukakan niatnya untuk datang ke Kyiv karena alasan keamanan. Tapi akhirnya niat tersebut dikonfirmasi menyusul laporan awak media.

Baca Juga: UBS Akuisisi Credit Suisse: 50.000 Karyawan Tetap Khawatir Akan Masa Depan Tak Pasti

Dilansir Malang Terkini dari Kyodo News, kedatangannya tersebut membahas support Jepang untuk rekonstruksi Ukraina yang habis luluh lantak digempur tentara pihak Kremlin.

Kedua pemimpin agaknya sepakat untuk bekerja sama dalam menjaga tatanan internasional berdasarkan aturan hukum sambil berbagi pandangan bahwa mereka menolak upaya Moskow untuk mengubah status quo secara sepihak.

Masalah krisis Ukraina akan menjadi agenda utama di KTT G7 di Hiroshima pada Mei mendatang, sebab Tiongkok yang merupakan sekutu Rusia sudah menyerukan dialog untuk pemecahan masalah tersebut.

Kena kritikan dari jubir Kemenlu Tiongkok

Kishida terkena kritikan dari juru bicara (Jubir) Kemenlu Tiongkok Wang Wenbin. Wang mengatakan bahwa masyarakat internasional harus mempercepat pembicaraan damai dan berbuat banyak untuk meredakan situasi.

Baca Juga: Tentara Bayaran Wagner Berencana Buka 'Lowongan' untuk 30 Ribu Tenaga Baru

"Tiongkok berharap Jepang akan berbuat lebih banyak untuk membantu meredakan situasi, bukan sebaliknya," ucap Wang.

Dubes AS untuk Jepang Rahm Emanuel menyampaikan bahwa Kishida melakukan kunjungan tersebut untuk mempromosikan nilai luhur universal PBB.

"Kishida melakukan kunjungan bersejarah ke Ukraina untuk melindungi rakyat Ukraina dan mempromosikan nilai-nilai universal yang diabadikan dalam Piagam PBB." Tulisnya pada Twitter.

Kishida berencana untuk memaparkan komitmen Jepang untuk menyokong negara yang dilanda perang menjelang KTT G7. Dia dijadwalkan untuk memimpin puncak pertemuan selama tiga hari mulai 19 Mei di Hiroshima.

Kishida yang terpilih untuk parlemen dari Jepang bagian barat sudah berjanji menepati visinya mengenai dunia tanpa senjata nuklir di tengah kerisauan bahwa Rusia menggunakannya untuk melibas musuh.

Baca Juga: Mengejutkan! Presiden Rusia Vladimir Putin Datangi Krimea Sehari Setelah ICC Keluarkan Perintah Penangkapan

Sebelumnya, seorang pejabat Jepang mengungkapkan sulitnya untuk mengatur jadwal PM Jepang untuk datang ke sana.

Sementara, hubungan antara Jepang dan Rusia runyam karena Tokyo telah bergabung bersama anggota G7 lainnya untuk menurunkan sanksi ekonomi hukuman terhadap Kremlin atas agresinya ke Ukraina.

Setelah itu, Kishida akan dijadwalkan ke Polandia pada Rabu sebelum pulang kembali ke Tokyo pada Kamis nanti.***

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler