Jokowi Ingatkan Masyarakat Tentang Persiapan Mudik, Menkes: yang Sudah Vaksin Booster Tak Perlu Tes Apa-apa

6 April 2022, 21:01 WIB
Presiden Jokowi imbau masyarakat harus persiapkan segala prasyarat mudik lebaran seperti vaksinasi booster / ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

MALANG TERKINI – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), mengingatkan kepada masyarakat bahwa mereka harus benar-benar mempersiapkan diri untuk melakukan mudik lebaran.

Menurut Jokowi, persiapan penanganan arus mudik lebaran 2022 harus ekstra dan memperhatikan prasyarat. Hal ini tentu setelah Pemerintah mengizinkan masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik pada lebaran tahun ini.

Hal ini tentu diamini oleh Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin. Menkes mengatakan bahwa masyarakat setidaknya harus vaksin booster jika tidak ingin ada tambahan tes-tes lain.

Baca Juga: Presiden Tetapkan Cuti Bersama Idul Fitri 1443 H dan Libur Lebaran 2022 Sebanyak 4 Hari, Catat Tanggalnya

“Yang sudah vaksin booster lengkap tidak perlu tes apa-apa,” ujar Menkes seperti yang dikutip Malang Terkini dari Antaranews.

Pada kesempatan sebelumnya, Presiden Jokowi telah mengeluarkan pernyataan pada 23 Maret 2022 yang mempersilakan masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik lebaran.

“Ini yang bisa saya tangkap di bawah, ini semuanya mau mudik semua, jadi persiapannya harus ekstra,” kata Presiden dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara yang disiarkan kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden, Rabu 6 April 2022.

Baca Juga: Menkes Budi Gunadi Sadikin Akhirnya Ungkap Alasan Aturan Wajib Vaksin Booster bagi Pemudik Lebaran 2022

Presiden juga meminta jajaran Polri, TNI, Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi untuk ikut membantu menyukseskan mudik lebaran agar tidak ada kemacetan ataupun hal-hal lain yang tidak diinginkan.

Tak hanya arus mudik, Presiden juga meminta agar pada arus balik juga ada persiapan yang maksimal agar meminimalisir kemacetan dan penumpukan kendaraan di titik-titik tertentu.

Tentu untuk mudik lebaran tahun ini memiliki syarat-syarat tertentu, bagi yang mereka sudah melakukan vaksinasi sampai tahap ketiga (booster) tidak perlu melakukan tes apa-apa lagi.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2022 Wajib Vaksin Booster, Ini Solusi Bagi yang Belum Vaksinasi Lengkap

Bagi masyarakat yang masih mendapat dosis kedua, mereka hanya perlu melampirkan hasil tes antigen 1x24 jam atau PCR 3x24 jam.

“Pemerintah tetap berhati-hati, kita tetap boleh melakukan ibadah Ramadan dan juga mudik. Akan tetapi, juga harus dengan melengkapi dosis vaksinasi booster,” tambah Menkes.

Pandemi yang sudah berjalan setidaknya dua tahun ini tentu membuat banyak masyarakat resah karena kesusahan untuk bisa pulang kampung dan bertemu keluarga tercinta.

Baca Juga: FIX! Pemerintah Putuskan Cuti Bersama dan Libur Lebaran 2022 Sebanyak 10 Hari, Catat Tanggalnya

Turunnya izin untuk mudik lebaran 2022 yang langsung dikatakan oleh Presiden Jokowi, membuat masyarakat sangat antusias dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri pada Mei mendatang.

Di tengah euforia masyarakat yang sedang berbahagia lantaran keputusan tersebut, Presiden Jokowi juga mengingatkan bahwa ada beberapa prasyarat yang harus dipersiapkan agar perjalanan mudik bisa lancar dan aman. ***

Editor: Lazuardi Ansori

Tags

Terkini

Terpopuler