Bukan KDRT, Inilah Alasan Melody Prima Memilih Bercerai dengan Suaminya

- 12 Januari 2023, 14:20 WIB
 Alasan perceraian antara Melody Prima dan Tommy Setia Budi, bukan karena KDRT.
Alasan perceraian antara Melody Prima dan Tommy Setia Budi, bukan karena KDRT. /Instagram.com/ @melodyprima

MALANG TERKINI - KDRT bukan latar dari keputusan Melody Prima bercerai dari sang suami yang telah menemaninya selama 6 tahun.   

Setelah lama tak terdengar namanya di layar televisi, artis sinetron Melody Prima datang dengan kabar yang kurang menyenangkan. Pasalnya ia mengaku telah berstatus janda karena telah bercerai dari sang suami.

Melody Prima dan suaminya yang bernama Tommy Setia Budi diketahui telah menikah pada tanggal 27 Maret 2016. Dari pernikahan tersebut lahirlah dua orang anak laki-laki.

Baca Juga: Doa Cepat Dapat Jodoh dan Terhindar dari KDRT Menurut Islam

Anak pertama lahir pada tanggal 20 Maret 2017 yang diberi nama Ibrahim Al Khalifi. Sedangkan anak yang kedua bernama Raffasya Arshaka yang lahir pada tanggal 15 Maret 2020.

Keputusan bercerai bukan karena KDRT

Sayangnya kehadiran kedua buah hati mereka tidak dapat menyelamatkan keutuhan rumah tangga antar keduanya.

Belum diketahui informasi tentang kapan putusan perceraian itu terjadi dan apakah ada kaitannya dengan KDRT atau tidak.

Namun banyak warganet yang telah menerka dengan gelagat dari keduanya. Terutama Melody Prima yang sudah tak pernah lagi memposting foto bersama sang mantan suami di akun media sosial miliknya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Fandy Christian Pemain Arga di 'Jangan Bercerai Bunda'

Alasan Melody Prima Bercerai

Dilansir dari berbagai sumber, Pemeran dalam sinetron ABG jadi Manten ini mengungkapkan jika alasan perceraian terjadi bukan karena adanya Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Namun, keretakan tersebut terjadi karena tidak lagi adanya kesamaan dalam visi misi menjalankan kehidupan rumah tangga. Walaupun begitu ia juga menambahkan jika hubungannya kini dengan mantan suami masih baik-baik saja.

Terutama dalam hal mengurus anak-anak mereka yang masih kecil. Putusan perceraian telah ditetapkan pada bulan Desember 2022 dan hak asuh anak jatuh ke tangan Melody Prima.

Melody Prima merupakan salah satu artis yang telah lama berkecimpung di dunia entertainment. Beberapa judul film dan sinetron sudah ia bintangi.

Baca Juga: Apa Ancaman Hukuman KDRT Menurut Undang-Undang? Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan

Sebelum berhijab, ia sering berperan sebagai sosok wanita yang memiliki sifat tomboy. Seperti dalam sinetron Si Biang Kerok, Dia Bukan Cinderella, Samson dan Dahlia.

Wanita berusia 27 tahun ini memulai karir sejak tahun 2007. Namanya semakin naik sejak berperan sebagai Donna di sinetron ABG jadi Manten.

Selain aktingnya yang mumpuni di sinetron, ia juga membintangi puluhan judul FTV dengan karakter yang berbeda-beda tentunya.

Kini, ia terlihat bahagia dan siap menjalani kehidupan lebih lanjut bersama dengan sang buah hati.

Ia juga mengaku tidak memiliki trauma terhadap pernikahan dan KDRT karena bukan itu alasan perceraiannya.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah